Jadwal Bulutangkis Indonesia Olimpiade Tokyo 2020 Live di Indosiar, TVRI, dan Champions TV Sabtu 31 Juli 2021

- 30 Juli 2021, 21:42 WIB
Jadwal Bulutangkis Indonesia Olimpiade Tokyo 2020 Live di Indosiar, TVRI, dan Champions TV Sabtu 31 Juli 2021
Jadwal Bulutangkis Indonesia Olimpiade Tokyo 2020 Live di Indosiar, TVRI, dan Champions TV Sabtu 31 Juli 2021 /Instagram.com/@r.apriyanig

KABAR BESUKI - IOC telah merilis jadwal pertandingan bulutangkis Indonesia di ajang Olimpiade Tokyo 2020 pada Sabtu, 31 Juli 2021.

Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan harus mengakui kekalahan di babak semifinal, namun masih ada harapan bagi 'Daddies' untuk merebut medali perunggu dari sektor ganda putra.

Sementara Greysia Polli dan Apriyani Rahayu akan menghadapi ujian berat di babak semifinal untuk sektor ganda putri, begitupun dengan Anthony Sinisuka Ginting yang akan menghadapi lawan tak mudah di babak perempatfinal untuk sektor ganda putra.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Pertandingan Bulutangkis di Olimpiade Tokyo 2020 Jumat 30 Juli 2021

Greysia Polli dan Apriyani Rahayu akan mengawali pagi hari publik Indonesia dengan menghadapi pasangan pebulutangkis asal Korea Selatan yakni Lee So Hee dan Shin Seung Chan kira-kira pukul 07.50 WIB.

Kedua pasangan pebulutangkis dari sektor ganda putri tersebut tercatat telah bertemu sebanyak tiga kali pada Januari 2021 lalu dalam tiga titel turnamen BWF berbeda di Bangkok, Thailand.

Dalam tiga pertemuan tersebut, Greysia Polli dan Apriyani Rahayu selalu berhasil memenangi pertandingan meski Lee So Hee dan Shin Seung Chan akhirnya sukses merengkuh gelar juara di partai puncak sektor ganda putri BWF World Tour Finals 2020 usai mengalahkan pasangan ganda putri Korea Selatan lainnya, Kim So Young dan Kong Hee Yong.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Bulutangkis Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 Kamis 29 Juli 2021

Sementara Anthony Sinisuka Ginting dari sektor ganda putra dijadwalkan akan bertanding melawan Anders Antonsen dari Denmark di babak perempat final.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: TVRI Emtek IOC


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x