UPDATE Hasil Semifinal Malaysia Masters 2022 9 Juli 2022: Fajar-Rian Melaju ke Final Akan Bertemu The Daddies

- 9 Juli 2022, 20:01 WIB
Ilustrasi Final Malaysia Masters 2022 akan hadirkan all Indonesia final/tangkap layar iNews TV
Ilustrasi Final Malaysia Masters 2022 akan hadirkan all Indonesia final/tangkap layar iNews TV /Pixabay/Saif71

Gim ketiga berakhir dengan kemenangan Chico dengan skor 21-19. Hasil tersebut berhasil membawa Chico ke babak final Malaysia Masters 2022. Ini merupakan final kedua yang berhasil diraih Chico sepanjang karirnya.

Baca Juga: UPDATE Hasil Semifinal Malaysia Masters 2022: Fajar-Rian Ciptakan 'All Indonesian Final' di Sektor Ganda Putra

Pada partai ketiga ada pertandingan tunggal putri antara wakil China Chen Yu Fei melawan wakil Taipei Tai Tzu Ying. Pertandingan antara pemain kelas dunia ini berlangsung dengan cepat karena selesai dalam dua gim sekaligus dan tidak melalui rubber game.

Pertandingan berakhir dengan kemenangan Chen Yu Fen dalamdua gim sekaligus. Chen Yu Fei berhasil libas pemain nomor dua dunia tersebut dengan skor 21-13,23-21.

Laga selanjutnya ada tunggal putra wakil India Prannoy H. S melawan wakil Hong Kong NG Ka Long. Prannoy berhasil memimpin pertandingan pada dim pertama dengan skor 21-17.

Pada game kedua Prannoy mengalami penurunan permainan, NG Ka Long berhasil memimpin dan meninggalkan Prannoy dengan skor cukup jauh. Gim kedua berakhir dengan skor 21-9 kemenangan diperoleh NG Ka Long.

Gim Ketiga Prannoy mulai bangkit kembali, namun NG Ka Long berhasil memimpin pertandingan sampai akhir dengan skor 21-17. Atas hasil tersebut Prannoy harus terhenti di semifinal dan NG Ka Long melaju ke babak final dan akan melawan Chico.

Laga selanjutnya di court 1 ada The Daddies yang melawan wakil China Liang/Wang. Pertandingan gim pertama berhasil dimenangkan The Daddies dengan skor 21-19.

Baca Juga: 15 Link Twibbon Hari Raya Idul Adha 2022 Terbaru, Sambut Hari Raya Qurban Dengan Bingkai Foto Kekinian

Pada game kedua The daddies sempat tertinggal namun bisa mengejar ketertinggalan skor mereka. Gim kedua berakhir dengan kemenangan The Daddies kembali dengan skor 21-14. Hasil tersebut berhasil membawa The Daddies melaju ke babak final Malaysia Masters 2022.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: iNews TV


Tags

Terkait

Terkini