UPDATE Hasil Babak 16 Besar Japan Open 2022: Fajar-Rian Berhasil Libas Wakil Thailand Melalui Rubber Game

- 1 September 2022, 18:08 WIB
Ilustrasi UPDATE Hasil Babak 16 Besar Japan Open 2022: Fajar-Rian Berhasil Libas Wakil Thailand Melalui Rubber Game.
Ilustrasi UPDATE Hasil Babak 16 Besar Japan Open 2022: Fajar-Rian Berhasil Libas Wakil Thailand Melalui Rubber Game. / - /Pixabay/Saif71

Di sektor tunggal putra ada Jonatan Christie melawan wakil tuan rumah Kenta Nishimoto. Pada gim pertama Jonatan Christie berhasil unggul dengan skor 21-15.

Pada gim kedua Jonatan Christie tertinggal dari Kenta dengan skor 7-11. Gim kedua Jonatan Christie harus takluk oleh wakil tuan rumah dengan skor 13-21.

Atas hasil imbang tersebut Jonatan Christie harus melakoni rubber set sebagai gim penentuan. Di menit-menit awal gim ketiga rally terpanjang terjadi yakni sebanyak 39 shots.

Pada interval gim ketiga Jonatan Christie berhasil unggul tipis atas kenta dengan skor 11-10. Angka terus berkejaran sampai di menit-menit akhir pertandingan.

Jonatan Christie kembali ditaklukkan oleh wakil tuan rumah dengan skor 18-21. Hasil tersebut membuat Jonatan Christie gagal melaju ke babak perempat final Japan Open 2022. Sehingga hanya menyisakan Chico di tunggal putra Indonesia.

Masih di sektor tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo melawan wakil Denmark Rasmus Gemke.

Pada interval gim pertama Chico berhasil unggul dengan skor 11-7 atas wakil Denmark. Sampai akhir pertandingan gim pertama Chico berhasil memperlebar jarak dan unggul telak dengan skor 21-13.

Pada interval gim kedua Chico kembali berhasil unggul tipis dari Rasmus dengan skor 11-9. Chico berhasil bermain dengan konsisten dan mempertahankan keunggulannya sampai akhir pertandingan.

Baca Juga: UPDATE Hasil Babak 16 Besar Japan Open 2022: The Daddies Gagal Usai Dihadang Wakil China

Gim kedua berakhir dengan skor 21-14 Chico kembali menang atas wakil Denmark. Tunggal putra Indonesia hanya tersisa Chico yang berhasil melaju ke babak perempat final Japan Open 2022.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: BWF All England


Tags

Terkait

Terkini

x