Jadwal Semifinal Denmark Open 2022 Hari Ini 22 Oktober 2022, Duo Ganda Putra Indonesia Siap Melangkah ke Final

- 22 Oktober 2022, 05:54 WIB
jadwal semifinal Denmark Open 2022
jadwal semifinal Denmark Open 2022 /tangkap layar Instagram @badminton.ina/

Keduanya bertanding dengan penuh sportif tanpa mengenal kata mengalah. Pertandingan pun berlangsung cukup ketat dengan skor 15-21, 22-20, 22-20.

Baca Juga: UPDATE Hasil Perempat Final Denmark Open 2022: Jonatan Christie Gagal ke Semifinal Usai Dibungkam Lee Zii Jia

Di sisi lain, pasangan Fajar-Rian berhasil bertahan ke babak semifinal setelah mengalahkan wakil China Taipei dengan mudah.

Fajar-Rian mampu mengalahkan lawan hanya dengan 2 set pertandingan dengan skor akhir 21-12, 21-15.

Sementara itu, Indonesia harus mengalami kekosongan perwakilan dari sektor ganda putri dan tunggal putra.

Wakil ganda putri Indonesia, Apriyani-Fadia yang bertahan dibabak perempat final tak dapat meneruskan perjuangannya setelah dibekuk wakil Jepang dengan drama 3 set yang panjang.

Hal serupa juga dialami oleh Jonatan Christie yang harus terhenti langkahnya setelah kalah 16-21, 21-18, 18-21 dari tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia.

Kini pasangan Marcus-Kevin dan Fajar-Rian akan mencoba keberuntungannya agar dapat bertahan hingga menyabet gelar jawara Denmark Open 2022.

Baca Juga: UPDATE Hasil Babak Perempat Final Denmark Open 2022 Hari Ini: Apriyani-Fadia Gagal ke Babak Semifinal

Berikut jadwal semifinal Denmark Open 2022

Halaman:

Editor: Raudatul Jannah


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x