5 Event Olahraga Ini Hanya Bisa Ditonton via TV Digital, Ada Piala Dunia 2022 Hingga BWF World Tour Finals

- 24 Oktober 2022, 05:30 WIB
5 Event Olahraga Ini Hanya Bisa Ditonton via TV Digital, Ada Piala Dunia 2022 Hingga BWF World Tour Finals.
5 Event Olahraga Ini Hanya Bisa Ditonton via TV Digital, Ada Piala Dunia 2022 Hingga BWF World Tour Finals. /Ilustrasi/Tokopedia

KABAR BESUKI - Migrasi TV analog ke TV digital (DVB-T2) akan diberlakukan secara serentak untuk seluruh wilayah Indonesia pada 2 November 2022 mendatang.

Kehadiran sejumlah event olahraga seperti Piala Dunia 2022 hingga BWF World Tour Finals dinilai dapat mendukung percepatan migrasi dari TV analog ke TV digital yang tak lama lagi akan segera bergulir.

Pasalnya, beberapa event olahraga merupakan salah satu killer content dalam industri pertelevisian di tanah air yang diyakini dapat menjadi pendorong sejumlah masyarakat untuk beralih ke TV digital sebelum analog switch off (ASO) diberlakukan.

Baca Juga: ATVSI Ingatkan Pemerintah Akan Pentingnya Mitigasi untuk Industri TV Pasca ASO 2 November 2022 Mendatang

Berikut lima event olahraga yang hanya bisa ditonton via TV digital pasca ASO diberlakukan secara nasional pada 2 November 2022 mendatang:

1. MotoGP Valencia 2022

MotoGP Valencia 2022 merupakan rangkaian terakhir dari keseluruhan seri MotoGP 2022 berdasarkan kalender resmi dari Dorna Sports.

Trans7 akan menayangkan Live Race MotoGP Valencia 2022 yang rencananya bakal digelar pada Minggu, 6 November 2022 mendatang.

Berdasarkan tanggal penyelenggaraan tersebut, salah satu event olahraga motorsport terbesar di dunia ini hanya dapat Anda tonton secara gratis via TV digital.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

x