Link Live Streaming MotoGP Amerika 2021 di SPOTV Mendadak Hilang, Diduga Karena Hal Ini

- 2 Oktober 2021, 22:13 WIB
Link Live Streaming MotoGP Amerika 2021 di SPOTV Mendadak Hilang, Diduga Karena Hal Ini
Link Live Streaming MotoGP Amerika 2021 di SPOTV Mendadak Hilang, Diduga Karena Hal Ini /Tangkap Layar YouTube.com/SPOTV

Meski belum diketahui penyebab pasti hilangnya link live streaming MotoGP Amerika 2021 di kanal YouTube SPOTV untuk wilayah Indonesia, laman Facebook Forum Satelit mensinyalir bahwa ada salah satu operator televisi berbayar di Indonesia yang akan bekerja sama dengan SPOTV.

Sejauh ini, belum ada informasi mengenai operator televisi berbayar di Indonesia yang akan menjadi mitra resmi SPOTV untuk menggantikan slot saluran Fox Sports Asia yang baru saja berhenti mengudara sejak Jumat, 1 Oktober 2021.

Kemungkinan lainnya, Transmedia selaku pemegang hak siar eksklusif MotoGP di Indonesia meminta agar tidak ada pihak lain yang menayangkan live streaming MotoGP di wilayah Indonesia, termasuk untuk seri MotoGP Amerika 2021.

Baca Juga: SPOTV Gantikan Fox Sports Siarkan MotoGP di Asia Pasifik Mulai Oktober 2021 Mendatang

Sebelum masuknya Fox Sports Asia dalam daftar saluran premium di layanan streaming Vidio, Transmedia menjadi satu-satunya perusahaan media yang berhak menayangkan live streaming MotoGP di Indonesia.

Kebijakan larangan live streaming MotoGP di wilayah Indonesia di luar Transmedia juga diberlakukan ketika stasiun televisi milik Transmedia menayangkan konten dan/atau event yang melibatkan bintang SM Entertainment.

Bahkan jika tak ada televisi berbayar di Indonesia yang bekerja sama dengan SPOTV, bukan tidak mungkin Transvision akan menjadi pemegang hak siar eksklusif MotoGP di Indonesia untuk televisi berbayar selama Trans7 masih menayangkannya.***

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Facebook Forum Satelit YouTube SPOTV


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah