Seminggu Jelang Race MotoGP Mandalika 2022, Ini 3 Fakta Menarik yang Harus Anda Ketahui Sebelum Nonton

- 13 Maret 2022, 06:00 WIB
Seminggu Jelang Race MotoGP Mandalika 2022, Ini 3 Fakta Menarik yang Harus Anda Ketahui Sebelum Nonton.
Seminggu Jelang Race MotoGP Mandalika 2022, Ini 3 Fakta Menarik yang Harus Anda Ketahui Sebelum Nonton. /Instagram.com/@yamahamotogp

Pada saat itu pula, Valentino Rossi mengukir sejarah gemilang dengan meraih podium tertinggi saat masih menjadi rider untuk kelas balapan 125cc.

Meski Valentino Rossi telah pensiun, antusiasme masyarakat Indonesia untuk menyambut race MotoGP Mandalika 2022 tetap tinggi mengingat besarnya populasi GP Mania di tanah air.

Baca Juga: Jadwal Rangkaian MotoGP Mandalika 2022 Live Trans7 dan SPOTV 18-20 Maret 2022

2. Didukung Penuh oleh Dua Grup Media Besar di Industri Pertelevisian Indonesia

Dua grup media besar di industri pertelevisian Indonesia yakni TRANSMEDIA dan MNC Group dipastikan akan mendukung penuh perhelatan MotoGP Mandalika 2022 dengan meningkatkan intensitas publikasi melalui pemberitaan, terlebih menjelang hari-H pelaksanaan.

Pasalnya, TRANSMEDIA maupun MNC Group sama-sama memiliki hak untuk menyiarkan MotoGP Mandalika 2022 maupun seri balapan MotoGP lainnya meski berbeda platform.

TRANSMEDIA melalui Trans7 memiliki hak siar untuk platform free to air terestrial dengan memperolehnya secara langsung dari pihak Dorna Sports, bahkan diketahui telah memperpanjang kontraknya hingga 2027.

Sementara MNC Group memiliki hak siar untuk platform TV berbayar melalui MNC Vision, K-Vision, dan MNC Play serta over the top (OTT) melalui Vision+ dan Vision+ TV berkat kerja sama dengan SPOTV, yang terlebih dahulu memperoleh hak siar dari Dorna Sports untuk wilayah Asia Pasifik.

Meski memiliki hak siar untuk platform berbeda, baik TRANSMEDIA maupun MNC Group terbilang gencar mempromosikan ajang MotoGP Mandalika 2022 di berbagai program dan jaringan media yang mereka miliki.

Baca Juga: Cegah Lonjakan Penumpang Jelang MotoGP Mandalika 2022, Kemenhub Siapkan 6 Fastboat Rute Padangpai-Lombok

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini