Hasil Race MotoGP Amerika 2022: Enea Bastianini Podium Teratas, Marc Marquez Epic Comeback

- 11 April 2022, 01:44 WIB
Hasil Race MotoGP Amerika 2022: Enea Bastianini Podium Teratas, Marc Marquez Epic Comeback.
Hasil Race MotoGP Amerika 2022: Enea Bastianini Podium Teratas, Marc Marquez Epic Comeback. /Instagram.com/@bestia23

KABAR BESUKI - Gelaran race MotoGP Amerika 2022 baru saja usai digelar di Circuit of The Americas pada Senin, 11 April 2022 dinihari waktu Indonesia.

Enea Bastianini sukses meraih podium teratas berdasarkan hasil race MotoGP Amerika 2022 yang baru saja usai digelar.

Enea Bastianini sukses meraih podium teratas disusul oleh Jack Miller di posisi kedua dan Alex Rins di posisi ketiga.

Sementara Marc Marquez juga mencatatkan hasil epic comeback dengan finish di posisi keenam, meski sempat mengalami kendala saat race start.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Amerika 2022: Ducati Kuasai Tiga Besar, Jorge Martin Pole Position

Ketika race MotoGP Amerika 2022 baru saja dimulai, Marc Marquez mengalami kendala pada tarikan mesin motornya sehingga tak dapat melaju tepat waktu dibandingkan dengan rider lainnya.

Beberapa lap kemudian, Marco Bezzechi harus mengalami crash dan tak dapat melanjutkan balapan hingga usai.

Pada lap keenam, Alex Marquez juga menyusul Bezzechi crash sehingga langkahnya harus terhenti di tengah jalan.

Saat race mendekati lap ke-10, persaingan antar rider semakin memanas. Alex Rins perlahan mulai menyalip satu per satu hingga menuju posisi tiga hingga empat besar.

Begitu juga Marc Marquez yang sempat mengalami kendala saat race start, dia pun berhasil menembus ke posisi sepuluh besar.

Baca Juga: Link Live Streaming Race MotoGP Amerika 2022 di Trans7 dan SPOTV, Akankah Marc Marquez Kembali Raih Podium?

Memasuki separuh race terakhir, situasi semakin memanas ketika Enea Bastianini mampu mengungguli Alex Rins dan Jorge Martin.

Fabio Quartararo dan Marc Marquez bahkan mampu menyalip Johann Zarco yang performanya semakin mengendur.

Enea Bastianini semakin mengganas ketika race MotoGP Amerika 2022 semakin mendekati finish, bahkan mampu mengungguli Jack Miller hingga akhir balapan.

Dengan hasil ini, Enea Bastianini kembali sukses meraih podium teratas dalam race MotoGP Amerika 2022 setelah sebelumnya diraih pada saat berlangsungnya seri balapan MotoGP Qatar 2022.

Baca Juga: BISS Key Live Race MotoGP Amerika 2022 di Feed Asiasat 5, Solusi Nonton Gratis via Parabola Jika Trans7 Diacak

Berikut hasil race MotoGP Amerika 2022 yang baru saja digelar pada Senin, 11 April 2022 dinihari waktu Indonesia:

1. Enea Bastianini (Gresini Racing MotoGP)

2. Jack Miller (Ducati Lenovo Team)

3. Alex Rins (Team Suzuki Ecstar)

4. Joan Mir (Team Suzuki Ecstar)

5. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team)

6. Marc Marquez (Repsol Honda Team)

7. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP)

8. Jorge Martin (Pramac Racing)

9. Johann Zarco (Pramac Racing)

10. Maverick Vinales (Aprilia Racing)

11. Aleix Espargaro (Aprilia Racing)

12. Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing)

13. Pol Espargaro (Repsol Honda Team)

14. Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu)

15. Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha MotoGP)

16. Andrea Dovizioso (WithU Yamaha RNF MotoGP Team)

17. Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team)

18. Miguel Oliveira (Red Bull KTM Factory Racing)

19. Raul Fernandez (Tech3 KTM Factory Racing)

20. Remy Gardner (Tech3 KTM Factory Racing)

21. Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing MotoGP)

22. Darryn Binder (WithU Yamaha RNF MotoGP Team)

Not Classified

- Alex Marquez (LCR Honda Castrol)

- Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team).***

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: MotoGP Trans7 SPOTV


Tags

Terkait

Terkini