Sukses Raih Posisi Lima Besar di Kualifikasi MotoGP Spanyol 2022, Marc Marquez Ngaku Belum Siap Rebut Podium

- 1 Mei 2022, 04:07 WIB
Sukses Raih Posisi Lima Besar di Kualifikasi MotoGP Spanyol 2022, Marc Marquez Ngaku Belum Siap Rebut Podium.
Sukses Raih Posisi Lima Besar di Kualifikasi MotoGP Spanyol 2022, Marc Marquez Ngaku Belum Siap Rebut Podium. /Instagram.com/@marcmarquez93

KABAR BESUKI - Rider Repsol Honda Team Marc Marquez sukses merebut posisi lima besar di sesi kualifikasi MotoGP Spanyol 2022 yang digelar Sabtu, 30 April 2022 kemarin.

Marc Marquez akan memulai race MotoGP Spanyol 2022 di Sirkuit Jerez dari posisi starting grid kelima.

Ini merupakan catatan positif Marc Marquez dalam kualifikasi MotoGP Spanyol 2022, setelah pada tahun sebelumnya terpaksa harus memulai race dari posisi ke-14.

Akan tetapi, Marc Marquez juga mengaku belum siap untuk bertarung merebut podium pada race MotoGP Spanyol 2022 malam nanti waktu Indonesia.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2022: Francesco Bagnaia Raih Pole Position, Marc Marquez Tembus Lima Besar

Sebagaimana diketahui, Marc Marquez sempat mengalami nasib yang kurang menguntungkan dirinya di Sirkuit Jerez pada dua musim MotoGP terakhir (2020 dan 2021).

Pada musim 2020, rider berjuluk The Baby Alien itu mengalami sebuah insiden yang terbilang serius pada saat race baru dimulai sehingga dia terpaksa harus absen selama semusim penuh.

Kemudian memasuki musim 2021, dia kembali mengalami nasib yang tidak menguntungkan dengan memulai race di sirkuit yang sama dari posisi starting grid ke-14.

Bahkan pada musim tersebut pula, rider berkebangsaan Spanyol itu sempat mengalami sebuah insiden crash pada sesi free practice.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Crash.net


Tags

Terkait

Terkini

x