Baca Materi Perbedaan KPK dan FPB dalam Matematika untuk Anak Kelas 7 SMP

- 26 Maret 2022, 15:49 WIB
Ilustrasi. Mengerjakan soal matematika
Ilustrasi. Mengerjakan soal matematika / Pexels/cottonbro/

KABAR BESUKI – Berikut adalah materi untuk menentukan sebuah perbedaan antara Faktor Persekutuan Terkecil (KPK) dan Faktor Persekutuan Terbesar (FPB).

Sebagaimana dilansir Kabar Besuki dari Hani Ammariah, selaku seorang tutor di salah satu bimbel online terkenal Indonesia, pada Sabtu, 26 Maret 2022, materi KPK dan FPB mata pelajaran Matematika kelas 7 SMP. 

Pertama-tama, mungkin ada baiknya kita ketahui dulu kali ya apa itu kelipatan dan juga faktor. Kenapa? Karena jika kita sudah tahu apa itu kelipatan dan faktor, maka materi KPK dan FPB ini menjadi lebih mudah untuk kita pahami.

Baca Juga: Kunci Jawaban dan Pembahasan Soal-soal Ujian IPS Terpadu Kelas 6 SD, Simak Ulasan Berikut Ini
 
Kelipatan

Kelipatan adalah mengalikan bilangan dengan setiap bilangan asli secara berurutan. Misalnya, kita pilih satu bilangan, yaitu 2. Kemudian, angka 2 tersebut kita kalikan dengan bilangan asli secara berurutan, seperti:

2 x 1 = 2
2 x 2 = 4
2 x 3 = 6 … dst.
Jadi, angka 2, 4, 6, dan seterusnya merupakan kelipatan dari 2.
 
Faktor

Faktor adalah bilangan-bilangan yang dapat membagi sampai habis suatu bilangan. Misalnya, kita pilih satu bilangan, yaitu 10. Nah, angka 10 ini kira-kira bisa habis dibagi oleh angka apa saja, nih? Benar! Angka 10 bisa dibagi oleh 1, 2, 5, dan 10. Jadi, 1, 2, 5, dan 10 ini merupakan faktor dari 10.

Oke, sekarang kamu sudah tahu kan apa itu kelipatan dan faktor. Selanjutnya, ayo kita masuk ke materi yang sudah kita tunggu-tunggu dari tadi!

Baca Juga: 5 Kunci Jawaban Soal-Soal dan Pembahasan PTS atau UTS Matematika Kelas 6 SD
 
Kelipatan Persekutuan Terkecil (KPK)

Halaman:

Editor: Yayang Hardita


Tags

Terkait

Terkini

x