TES LOGIKA ANALITIS: Soal-Soal Tes Potensi Akademik TPA Lengkap Jawaban dan Pembahasan

- 14 April 2022, 14:03 WIB
Latihan soal logika analitis.
Latihan soal logika analitis. /Pixabay/Kidaha/

KABAR BESUKI – Tes logika biasa digunakan oleh sebuah instansi atau perusahaan tertentu, untuk mengukur kemampuan dari seseorang.

Dalam tes logika tersebut, seseorang akan diukur mengenai penalaran logika formal, analitis, dan penalaran logis.

Hal itu ditujukan untuk melihat bagaimana cara seseorang dalam memecahkan sebuah masalah secara logis atau masuk akal.

Sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari berbagai sumber, pada Rabu, 13 April 2022, contoh soal tes logika analitis lengkap dengan jawaban dan pembahasannya.

Berikut adalah soalnya.

Soal Logika Analitis
 
Untuk tes logika Analisa Pernyataan dan Kesimpulan ini dari Soal 1-5, jawablah!

a. Bila benar
b. Bila salah pada pernyataan pertama
c. Bila salah pada pernyataan kedua
d. Bila pernyataan pertama dan kedua salah
e. Bila salah pada kesimpulan

1. Semua mamalia bernafas dengan paru-paru Ikan salmon adalah mamalia Jadi, ikan salmon bernafas dengan paru-paru

Jawaban: C. Bila salah pada pernyataan kedua.
Pembahasan: Ikan salmon bukan mamalia (Pernyataan kedua salah) (C)

2. Kantor ”PT. Asah Otak Bersama” hanya memberikan kenaikan gaji karyawan maksimal 2 kali dalam setahun. Siti adalah staf kantor yang sangat berprestasi di Kantor ”PT. Asah Otak Bersama”. Jadi, Siti bisa mendapatkan kenaikan gaji lebih dari dua kali dalam setahun.

Jawaban: E. Bila salah pada kesimpulan.
Pembahasan: Kesimpulan salah (E)

3. Semua manusia berhati baik Ibu Budi adalah manusia Jadi, Ibu Budi berhati baik

Jawaban: B. Bila salah pada pernyataan pertama.
Pembahasan: Tidak semua manusia itu berhati baik, ada juga yang jahat. (B)

4. Setiap hari minggu SDN 1 Pagi Petang libur Hari ini hari minggu Jadi, hari ini pasti SDN 1 Pagi Petang libur

Jawaban: A. Bila benar.
Pembahasan: Logika benar (A)

5. Semua pejabat BUMN mendapatkan mobil dinas Pak Budi adalah mantan pejabat BUMN Jadi, Pak Budi tidak lagi mendapatkan mobil dinas

Jawaban: A. Bila benar.
Pembahasan: Logika benar (A).***

Disclaimer:
Artikel ini hanya sebagai bentuk pembelajaran para siswa dan siswi, konten ini tidak menjamin kebenarannya secara mutlak. Tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lain.

Editor: Ayu Nida LF


Tags

Terkait

Terkini

x