Tragedi Itaewon Sebabkan Ratusan Orang Meninggal Dunia, Amelia Tantono Sampaikan Pesan Ini Untuk Penggemar

30 Oktober 2022, 11:04 WIB
Tragedi Itaewon Sebabkan Ratusan Orang Meninggal Dunia, Amelia Tantono Sampaikan Pesan Ini Untuk Penggemar. /REUTERS/Kim Hong-ji

KABAR BESUKI - Tragedi Itaewon yang menyebabkan ratusan orang meninggal dunia turut menuai perhatian dari Amelia Tantono, YouTuber Indonesia yang tinggal di Korea Selatan dan aktif mengunggah konten bernuansa Korean Wave.

Tragedi Itaewon telah menyebabkan ratusan orang meninggal dunia saat mengikuti Halloween Party di kawasan Itaewon, Seoul, Korea Selatan pada Sabtu, 29 Oktober 2022 kemarin malam.

Amelia Tantono pun turut menyampaikan sebuah pesan untuk para penggemar sehubungan dengan terjadinya Tragedi Itaewon yang menyebabkan ratusan orang meninggal dunia.

Baca Juga: Tragedi Pesta Halloween Itaewon: KBRI Seoul Pastikan Tidak Ada WNI yang Menjadi Korban

Dalam sebuah unggahan Instastory di akun Instagram pribadinya, Amelia Tantono mengaku terkejut saat membaca sebuah berita ketika dirinya baru saja bangun tidur di pagi hari waktu Seoul.

Perempuan kelahiran Bandar Lampung, 1 Desember 1991 ini mengaku terkejut ketika membaca berita mengenai Halloween Party yang justru memicu terjadinya Tragedi Itaewon dan menyebabkan ratusan orang meninggal dunia.

Dia juga menegaskan bahwa dirinya bukan merupakan salah satu orang yang turut menjadi korban dalam Tragedi Itaewon, ketika menanggapi banyaknya respon dari penggemar yang menanyakan melalui direct message (DM).

Meski demikian, dia juga turut menyatakan empati dan ungkapan duka cita untuk para korban Tragedi Itaewon beserta keluarga yang ditinggalkan.

"Pagi-pagi bangun tidur lihat berita dan DM ternyata semalam ada insiden di Itaewon Halloween Party ya. I'm safe guys! Turut berduka cita untuk semua korban dan keluarga yang ditinggalkan," kata Amelia Tantono sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari akun Instagram @amelia_tantono pada Minggu, 30 Oktober 2022.

Amelia Tantono Sampaikan Pesan Menanggapi Tragedi Itaewon. Tangkap Layar Instastory/@amelia_tantono

Baca Juga: SBS Inkigayo Pekan Ini Mendadak Libur Demi Hormati Korban Tragedi Itaewon, MOJI Bakal Tayangkan Siaran Ulang

Berdasarkan laporan dari Badan Pemadam Kebakaran Nasional Korea Selatan hingga artikel ini ditulis, sebanyak 151 orang diketahui telah meninggal dunia akibat Tragedi Itaewon semalam.

Kemudian, Markas Besar Penanggulangan Bencana dan Keselamatan Seoul menginformasikan bahwa sebanyak 355 orang hilang akibat Tragedi Itaewon.

Tragedi Itaewon yang menyebabkan ratusan orang meninggal dunia turut membuat Karamel (sebutan untuk penggemar Amelia Tantono) merasa khawatir akan keselamatan jiwa idolanya.

Amelia Tantono pun berterima kasih kepada semua pihak khususnya penggemar yang turut mempedulikan keselamatan dirinya usai meletusnya Tragedi Itaewon.

"Dan thank you banget buat semua yang khawatir dan kirim DM ke aku!," ujarnya.

Baca Juga: Update Korban Tewas Mencapai 151, Korea Selatan Umumkan Masa Berkabung Nasional Usai Insiden Halloween Itaewon

Lebih lanjut, Amelia Tantono mengungkapkan bahwa dirinya tak pernah tertarik untuk mengikuti Halloween Party secara beramai-ramai.

"Aku mah gak pernah ikutan halloween party rame-rame begitu ges, jiwa introvert ini tak mampu," ucapnya.

Terakhir, Amelia Tantono juga berpesan kepada seluruh penggemar yang berencana ingin mengikuti Halloween Party di manapun berada.

Wanita yang menggemari aktor Kim Seonho ini juga mengingatkan bahwa keselamatan jiwa merupakan hal utama.

"Pesan buat temen-temen yang ikut halloween party di manapun! Please hati-hati yaa! Jangan sampe halloween party malah jadi nightmare beneran," tuturnya.***

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Instagram @amelia_tantono

Tags

Terkini

Terpopuler