Imbas Kasus Karantina, Rachel Vennya Akui Sering Dicubit hingga Ditoyor Saat di Tempat Umum: Mending Bunuh Gue

- 24 Januari 2022, 11:15 WIB
rachel vennya mengaku mendapat sanksi sosial atas perbuatannya
rachel vennya mengaku mendapat sanksi sosial atas perbuatannya /Tangkap layar/YouTube Rachel Vennya

KABAR BESUKI – Selebgram Rachel Vennya kembali muncul ke publik usai ramai jadi bulan-bulanan netizen karena kasus kabur karantina.

Baru-baru ini, Rachel Vennye mengunggah sebuah video terbaru di kanal Youtube pribadinya yang berjudul ‘Story of My Life’.

Dalam unggahan video tersebut, Rachel Vennya mengaku bahwa ia menerima sanksi sosial dari perbuatannya meski sudah berkali-kali menyampaikan permintaan maaf.

Baca Juga: Emma Waroka Ngamuk Laporannya Soal Vanessa Dianggap 'Cacat', Pengacara Tiara Marleen Diminta Jantan Urus Ini

Ibu 2 anak itu bahkan mengatakan takut bertemu orang lain karena sering mendapat perlakuan kurang menyenangkan imbas dari kasus kabur karantina.

“Kalau misalnya gue bisa ulang waktu, gue pengen banget ulang waktu, terus gue bilang sama diri gue sendiri saat itu kayak ‘lo karantina aja goblok’ ini gak worth it sama sekali untuk yang bakal lo jalanin kedepannya,” kata Rachel Vennya seperti dikutip Kabar Besuki dari kanal Youtube pribadinya pada 24 Januari 2022.

“Saat itu terjadi, semua orang tahu kesalahan  gue, boom semuanya jadi berita nasional, itu gue bener-bener berada di titik nggak tau mau ngapain, takut, takut ketemu orang, takut menghadapi itu aja takut gitu,” imbuhnya.

Baca Juga: Denny Darko Bongkar Penghasilan Fantastis Atta Halilintar saat Undang Fuji: Beli Mobil, Rumah Bisa

Mantan istri Niko Al Hakim itu juga mengatakan bahwa hidupnya telah hancur gara-gara perbuatan cerobohnya sendiri.

“Gue gak pernah berpikir ada di titik kemarin, gue ngerasa ini hancur gara-gara gue sendiri, ini salah gue, gue harus apa,” ujarnya.

Lebih lanjut, Rachel Vennya juga mengaku bahwa dirinya sering mendapat perlakuan kasar saat berada di kerumunan orang. ia bahkan mengatakan sering dicubit hingga ditoyor kepalanya jika bertemu orang lain.

Hal inilah yang lantas membuat Rachel Vennya merasa ketakutan untuk berada di tempat umum dan bertemu orang lain.

Baca Juga: Denny Darko Sebut Fuji Tak Pantas Jika Dibayar Rp30 Juta, Ternyata Ini Alasannya

“Saat gue dateng ke panggilan pertama di Polda, disitu gue emang agak kaget banget, disitu gue lumayan panik, langsung nangis, mungkin ini oknum atau orang iseng setiap gue masuk ke Polda, mereka itu cubit-cubit gue gitu, terus toyor dari belakang, kasih kata-kata kasar,” jelasnya.

Meski mendapat perlakuan kurang menyenangkan, Rachel Vennya mengaku tak bisa melawan lantaran ia merasa sangat bersalah atas perbuatannya.

Rachel bahkan secara terang-terangan mengaku pasrah jika ada orang yang menusuk atau membunuhnya.

Baca Juga: Dorce Gamalama Bocorkan Jumlah Bantuan yang Diberikan Presiden Jokowi dan Megawati, Nominalnya Fantastis!

“Gue sampe mikir, sumpah kalau lo mau bunuh gue atau lo tusuk gue saat itu, gue ikhlas, kayak lo mending tusuk gue aja deh, gue pengen ini selesai,” tandasnya.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: YouTube Rachel Vennya


Tags

Terkait

Terkini

x