Doddy Sudrajat dan Puput Resmi Cerai, Kuasa Hukum Tuntut Nafkah Sebesar Rp10 Juta Perbulan Kepada Doddy

- 12 April 2022, 14:51 WIB
Doddy Sudrajat dan Puput Resmi Cerai.
Doddy Sudrajat dan Puput Resmi Cerai. /Tangkapan layar/YouTube/Seleb Oncam News/
KABAR BESUKI - Puput Pujiarti istri Doddy Sudrajat akhirnya resmi bercerai, pasalnya gugatan cerainya yang dilayangkan di pengadilan akhirnya dikabulkan oleh hakim.
 
Puput Pujiarti dan Doddy Sudrajat merupakan orang tua dari Vanessa Angel, hubungan keduanya semakin tidak harmonis setelah meninggalnya sang buah hati.
 
Keduanya memilih mantap untuk bercerai karena alasan sudah tidal cocok lagi. Keduanya terlihat menghadiri sidang di Pengadilan Agama Jakarta Pusat.
 
Acara persidangan perceraian Puput dengan Doddy dilaksanakan pada hari Senin kemarin, 11 April 2022.
 
Majelis hakim memutuskan perceraian antara Puput dan Doddy diputuskan secara fair. Pasalnya kubu Doddy sebagai tergugat tidak pernah hadir dalam acara persidangan.
 
Kabar mengenai keputusan perceraian keduanya dijabarkan oleh Humas Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Jajat Sudrajat.
 
"Perkara yang dilaporkan oleh PP (Puput Pujiarti) dan DS (Doddy Sudrajat) hari ini sudah diputuskan oleh Majelis," ungkapnya, seperti dilansir Kabar Besuki dari YouTube Indosiar.
 
Atas gugatan cerainya yang sudah dikabulkan oleh Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Puput pun menanggapinya dengan senang.
 
"Hasil sidang udah ketok palu, udah bersyukur alhamdulillah lega, plong," ungkap Puput, seperti dilansir dari YouTube Seleb Oncam News.
 
Puput dan Doddy sudah menjalin pernikahan sejak tahun 2016 silam. Pernikahan yang sudah terjalin selama 6 tahun tersebut harus berakhir dengan perceraian.
 
Puput mengungkapkan sudah tidak ada kecocokan lagi kepada ayah dari Vanessa Angel tersebut.
 
"Ya salah satunya itu aja sih, cuman itu kan karena udah ke sini ya, yang sebelumnya faktornya bukan itu sih. Banyak ketidakcocokan aja dan udah lelah," jawabnya.
 
Sementara itu, kuasa hukum Puput dalam hal ini adalah Abdul Kodir menjelaskan bahwa kliennya juga menuntut nafkah dari Doddy sebanyak Rp10 juta perbulan.
 
Namun, hal itu tidak dikabulkan oleh Majelis Hakim dikarenakan Doddy tidak mempunyai pekerjaan tetap.
 
"Kalau terhadap nafkah bener kita mengajukan, karena tidak ada pekerjaan, maka ditolak, Mbak Puput sendiri yang bekerja, maka Mbak Puput yang menafkahi," tutur Abdul Kodir.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: YouTube Indosiar YouTube Seleb On Cam News


Tags

Terkait

Terkini

x