Eril Anak Ridwan Kamil Ternyata Sempat Teriak Minta Tolong Sebelum Terseret Arus Sungai Aare

- 29 Mei 2022, 07:45 WIB
eril sempat teriak 'help' sebelum terseret arus
eril sempat teriak 'help' sebelum terseret arus /Syalzhabillah/

KABAR BESUKI – Keluarga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menceritakan detik-detik sebelum Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) hilang di sungai Aare , Swiss.

Pihak keluarga Eril yang diwakili oleh sang paman, Elpi Nazmuzamah mengungkap bahwa sebelum terseret arus sungai, Eril ternyata sempat berteriak minta tolong.

Elpi mengatakan bahwa saat itu Eril juga sempat memastikan rekan dan adiknya selamat terlebih dahulu sebelum dirinya terseret arus sungai.

Baca Juga: Liverpool Gagal Juara Liga Champions 2021-22, Akun Instagram Valentino Simanjuntak Kena Roasting Netizen

“Jadi pada saat kejadian, informasi dari keluarga Eril memastikan yang dua orang sudah sampai di sungai ada sesuatu tidak terduga terbawa hanyut hingga Eril berteriak ‘help’,” kata Elpi Nazmuzaman dalam konferensi pers daring pada 28 Mei 2022.

Menurut keterangan Elpi, teriakan minta tolong dari Eril juga terdengar oleh keluarga. Saat mendengar teriakan tersebut, pihak keluarga yang saat itu berada di pinggiran sungai segera berlari mencari Eril.

Pihak keluarga Eril yang saat itu juga berada di Swiss juga langsung menghubungi pihak kepolisian untuk membantu mencari Eril.

Baca Juga: Kemal Palevi Komentari PSSI yang Lupa Booking Lapangan untuk Timnas: STY Malu

“Begitu teriakan help ini terdengar oleh warga di pinggiran sungai dan menelpon pihak kepolisian,” ujar Elpi.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Konferensi Pers Daring


Tags

Terkait

Terkini

x