Reaksi Tak Terduga Kaesang Soal Wajah Jokowi Dijadikan Meme Stupa Borobudur: Saya Gak Kasihan sama Bapak

- 25 Juni 2022, 19:11 WIB
 tanggapan kaesang soal meme wajah jokowi
tanggapan kaesang soal meme wajah jokowi /Foto: Tangkap Layar kanal YouTube Tretan Universe /

KABAR BESUKI – Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep buka suara mengenai beredarnya meme wajah Jokowi yang diedit seperti stupa candi Borobudur dan diunggah kembali oleh mantan Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo.

Kaesang Pangarep mengatakan bahwa ia tidak pernah merasa kasihan meski sang ayah, Presiden Jokowi kerap mendapat kritik dari masyarakat.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kaesang Pangarep saat menjadi bintang tamu di kanal Youtube Tretan Universe.

Baca Juga: Nathalie Holscher Tepis Isu ‘Perang Dingin’ dengan Putri Delina: Semua baik-baik Aja

“Mas Kaesang sejujurnya kalau ada yang nyerang, ngata-ngatain tuh sambil santai berarti ya?” tanya Tretan Muslim seperti dikutip Kabar Besuki dari Youtube Tretan Universe pada 25 Juni 2022.

Kaesang Pangarep justru menanggapi lucu saat melihat wajah Presiden Jokowi banyak dijadikan meme oleh netizen.

Ia juga mengaku tak pernah menanggapi serius dengan banyaknya meme wajah Presiden Jokowiy ang dibuat oleh netizen.

Sebab menurutnya, meme wajah Presiden Jokowi justru banyak yang lucu sehingga membuatnya merasa terhibur.

Baca Juga: Terungkap Alasan Angga Wijaya Ngotot Ceraikan Dewi Perssik, Ternyata Gara-gara Ini

“Kadang-kadang ada yang lucu,” kata Kaesang Pangarep.

Namun, menanggapi meme wajah Presiden Jokowi yang mirip stupa di Candi Borobudur, Kaesang Pangarep sangat menyayangkan kejadian tersebut.

Sebab menurutnya, editan wajah Jokowi mirip stupa Candi Borobudur itu justru menyakiti hati pemeluk agama lain yang menjadikan Candi Borobudur sebagai tempat ibadah.

“Oh yang ada gambar stupa itu? Ya itu kan nggak inilah, kasihan agama yang bersangkutan,” ujar Kaesang.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Tidak Percaya Kesurupan Massal Sampai Panggil Dokter, Netizen Khawatir

Kendati demikian, Kaesang mengaku tak pernah kasihan kepada Presiden Jokowi meski wajahnya kerap dibuat meme.

“Bukan, saya nggak kasihan sama bapak,” tuturnya.

Seperti diketahui sebelumnya, mantan Menpora Roy Suryo menjadi sorotan publik usai mengunggah meme wajah Jokowi menjadi stupa candi Borobudur.

Meme tersebut memperlihatkan sebuah editan berupa stupa candi Borobudur yang diganti dengan wajah presiden Jokowi.

Baca Juga: Dewi Perssik Murka Dituding Terlalu Mengatur Suami hingga Diceraikan: Semua PIN Dia Tahu, Apa yang Kurang?

Akibat postingan tersebut, Roy Suryo bahkan sampai dilaporkan polisi karena dianggap telah menghina Presiden Jokowi.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: YouTube Tretan Universe


Tags

Terkait

Terkini

x