Anya Dwinov Nilai O Channel yang Akan Rebranding Jadi MOJI Memberikan Treatment dengan Sangat Manusiawi

- 16 Agustus 2022, 06:30 WIB
Anya Dwinov Nilai O Channel yang Akan Rebranding Jadi MOJI Memberikan Treatment dengan Sangat Manusiawi.
Anya Dwinov Nilai O Channel yang Akan Rebranding Jadi MOJI Memberikan Treatment dengan Sangat Manusiawi. /Instagram.com/@anyadwinov

Baca Juga: 4 Program Terbaik O Channel dari Masa ke Masa Sebelum Rebranding Jadi MOJI, Adakah Favorit Kalian?

Anya Dwinov juga menilai, kru O Channel dikenal memiliki sifat kekeluargaan yang sangat kental.

Bahkan, dia nyaris tak pernah melihat ekspresi murung dari kru O Channel saat dia hadir ke lokasi shooting.

"Kru-krunya juga walaupun banyak yang muka lama, tapi kak itu kekeluargaanya, kekerabatannya hampir tidak pernah ketemu muka manyun," katanya.

Dia juga mengapresiasi sikap profesional kru O Channel di balik layar terlepas dari beban hidup masing-masing individu yang mereka hadapi.

"Mau sekeras apapun mereka kayak ngeriset bahwa 'Kita harus profesional kerja, emosi yang terjadi di belakang layar itu urusan belakangan'," ujar dia.

Baca Juga: Arti Nama, Slogan, dan Makna Logo MOJI yang Akan Gantikan O Channel dalam Waktu Dekat, Simak Selengkapnya

Pada bagian akhir tayangan reels yang diunggah oleh akun Instagram @ochanneltv kemarin lusa, Anya Dwinov mengaku sedih jika O Channel harus 'pamit' dari layar kaca setelah delapan belas tahun mengudara.

"Noo... nooo.... nooo... jangan pamit dong, mau ke mana sih?," tuturnya.

O Channel akan segera melakukan rebranding menjadi MOJI selambat-lambatnya akhir Agustus 2022 ini.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Instagram @ochanneltv


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x