Jabodetabek Siap ASO Serentak 5 Oktober 2022, Kominfo Minta Dukungan Semua Pihak

- 23 September 2022, 13:19 WIB
Jabodetabek Siap ASO Serentak 5 Oktober 2022, Kominfo Minta Dukungan Semua Pihak.
Jabodetabek Siap ASO Serentak 5 Oktober 2022, Kominfo Minta Dukungan Semua Pihak. /Tangkap Layar YouTube.com/Siaran Digital Indonesia

Baca Juga: Jabodetabek Akan Laksanakan ASO 25 Agustus 2022 Mendatang, Rating dan Share Seluruh Stasiun TV Terancam Anjlok

Menjelang ASO serentak di Jabodetabek pada 5 Oktober 2022 mendatang, Kominfo menyampaikan sejumlah hal penting antara lain:

1. Setiap stasiun TV diminta untuk mensosialisasikan kembali manfaat ASO secara masif

2. Masyarakat Jabodetabek diminta mempersiapkan diri sebelum ASO serentak diberlakukan

3. Produsen dan penjual elektronik memastikan ketersediaan STB maupun pesawat TV yang dilengkapi dengan tuner DVB-T2 masih tersedia untuk masyarakat umum

4. Penyelenggara multipleksing (MUX) diminta untuk segera memenuhi komitmen pembagian STB bagi Rumah Tangga Miskin (RTM) hingga tuntas sebelum 5 Oktober 2022

5. Penyelenggara MUX diminta mengoptimalkan kualitas siaran (termasuk sinyal) digital selama masa transisi hingga pasca ASO

Baca Juga: Jelang ASO, Cek Sinyal Digital di Rumahmu dengan Cara Berikut Ini!

Sebelumnya, ASO serentak untuk wilayah Jabodetabek sempat direncanakan bakal digelar pada 25 Agustus 2022 lalu.

Namun karena adanya sejumlah kendala termasuk pembagian STB untuk RTM, ASO serentak di Jabodetabek terpaksa ditunda hingga 5 Oktober 2022 mendatang.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Youtube Siaran Digital Indonesia


Tags

Terkait

Terkini

x