Mengagumkan! Kota Sevilla Berencana Menggunakan Fermentasi Buah Jeruk Sebagai Sumber Energi Listrik di Kotanya

- 5 Maret 2021, 13:19 WIB
Ilustrasi tanaman jeruk.
Ilustrasi tanaman jeruk. /Pixabay/Hans

KABAR BESUKI - Isu penggunaan energi bersih sebagai sumber listrik sedang marak dikerjakan oleh beberapa negara di dunia, salah satunya adalah di kota Sevilla yang berada di Spanyol.

Sebuah perusahaan air minum kota yang bernama Emasesa, sedang mengembangkan penggunaan metana yang berasal dari fermentasi buah-buahan sebagai sumber listrik.

Dalam kasus ini, buah-buahan yang digunakan adalah jeruk. Sevilla adalah salah satu kota penghasil jeruk terbesar di dunia.

Baca Juga: Cobalah Mulai Sekarang! Rasakan Efek yang Akan Terjadi Pada Tubuh Jika Anda Mengurangi Konsumsi Gula

Kota ini setidaknya memproduksi sekitar 15 ribu ton jeruk, dan bahkan penduduk lokal tidak mengkonsumsinya.

Jeruk-jeruk yang membusuk akan berjatuhan dari pohon-pohon dan mengotori seisi kota Sevilla.

Sebagian besar jeruk-jeruk tersebut diimpor ke Inggris sebagai bahan baku selai marmalade.

Namun perusahaan penyedia air bersih, Emasesa memanfaatkan surplus produksi jeruk ini sebagai sumber energi bersih yang dapat menghasilkan listrik.

Skema awal yang dilakukan Emasesa adalah menggunaka 35 ton buah jeruk untuk menghasilkan energi bersih guna menjalankan pabrik pemurnian air di kota.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: The Guardian


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x