Beberapa Negara di Eropa Menghentikan Sementara Penyuntikan Vaksin AstraZeneca Setelah Terjadi Hal Ini

- 12 Maret 2021, 05:45 WIB
Foto: March 5, 2021.
Foto: March 5, 2021. /Rianti Setyarini//REUTERS/Benoit Tessier/File Photo

KABAR BESUKI - Denmark, Norwegia dan Islandia menghentikan sementara penggunaan vaksin AstraZeneca setelah terjadi kasus penggumpalan darah pada beberapa orang yang sudah divaksinasi.

Austria sebelumnya juga menghentikan penggunaan dosis vaksin AstraZeneca, sambil menyelidiki kematian akibat penggumpalan darah atau koagulasi dan penyakit akibat emboli paru.

Meski begitu, Agensi Obat-obatan Eropa (EMA) mengumumkan jika vaksin AstraZeneca masih tetap bisa digunakan, seperti dilansir Kabar Besuki dari Reuters.

Baca Juga: Rose BLACKPINK Lakukan Debut Solo Hari Ini, ‘SOLOIST ROSÉ DEBUT DAY’ Jadi Trending Twitter

EMA menjelaskan hal itu karena manfaat vaksin lebih besar daripada risiko yang ditimbulkan.

"Saat ini tidak ada indikasi bahwa vaksinasi yang menyebabkan kondisi tersebut, dimana tidak terdaftar sebagai efek samping dari vaksin ini," jelas perwakilan EMA.

Mereka mengatakan jika sejauh ini tidak ada bukti yang menghubungkan AstraZeneca dengan kasus penggumpalan darah di Austria.

Baca Juga: Hati-Hati Jika Terlalu Sering Tidur Kelamaan, Bisa Jadi Anda Sedang Menderita Penyakit Ini

Negara-negara di Eropa sedang berusaha untuk mempercepat proses vaksinasi warganya setelah penundaan pengiriman vaksin Pfizer dan AstraZeneca.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: REUTERS


Tags

Terkini

x