Tinjau Depo Cipinang, Budi Karya Sumadi: Depo Disini Paling Ideal

- 20 Maret 2021, 17:31 WIB
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (kedua dari kiri) ditemani Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (ketiga dari kiri) meninjau pembangunan fasilitas penunjang lantai dua di Terminal Tipe A Tirtonadi, Solo, Jawa Tengah, Minggu 28 Februari 2021. Kunjungan Menhub tersebut untuk meninjau pembangunan fasilitas penunjang Terminal Tirtonadi tahap pertama di antaranya gedung pertemuan, gedung sarana olahraga dan pusat kuliner yang telah selesai dibangun dengan anggaran sekitar Rp40 miliar dari APBN.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (kedua dari kiri) ditemani Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (ketiga dari kiri) meninjau pembangunan fasilitas penunjang lantai dua di Terminal Tipe A Tirtonadi, Solo, Jawa Tengah, Minggu 28 Februari 2021. Kunjungan Menhub tersebut untuk meninjau pembangunan fasilitas penunjang Terminal Tirtonadi tahap pertama di antaranya gedung pertemuan, gedung sarana olahraga dan pusat kuliner yang telah selesai dibangun dengan anggaran sekitar Rp40 miliar dari APBN. /ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

KABAR BESUKI – Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi melakukan kunjungan ke Depo Cipinang, Jakarta Timur pada Sabtu, 20 Maret 2021.

Dalam kunjungannya tersebut, Menteri Perhubungan  Budi Karya Sumadi mengatakan bahwa Depo Kereta Api Cipinang, Jakarta Timur merupakan Depo paling ideal untuk fasilitas pemeliharaan Kereta Api Indonesia.

“Depo Cipinang ini gabungan dari Manggarai dan beberapa tempat disatukan di sini. Depo di sini paling ideal, dan akan kita kembangkan juga di Surabaya,” ujar Budi Karya Sumadi dikutip Kabar Besuki dari laman Antara pada 20 Maret 2021.

Baca Juga: Peneliti Menyebutkan, Miliki Kakak Perempuan dalam Keluarga Ternyata Lebih Membuat Bahagia, Simak Ini

Menurut Menteri Perhubungan, Depo Cipinang yang dibangun di atas lahan seluas 9 hektare dan menghabiskan biaya hingga hampir Rp500 miliar ini merupakan Depo terbesar di Indonesia.

Ia juga menjelaskan bahwa, peran Depo sangat penting dikarenakan sebuah keselamatan transportasi kereta api itu diukur dari Depo terlebih dahulu.

Untuk fasilitas yang ada di Depo Cipinang ini dilengkapi dengan 14 jalur kereta api, menampung 132 lokomotif, dan 440 gerbong kereta setiap bulannya.

Baca Juga: Mengenal Beberapa Jenis Air dan Boleh atau Tidaknya digunakan untuk Bersesuci

Budi Karya Sumadi juga menyebutkan bahwa semua perawatan kereta api akan terpusat di Depo Cipinang.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: ANTARA


Tags

Terkini

x