Penelitian Menemukan, Jika Satu dari Delapan Penyintas Covid Rentan Terhadap Penyakit Mental dan Gangguan Otak

- 30 Maret 2021, 08:29 WIB
Foto: Ilustrasi wanita memegang kertas bertuliskan Covid-19
Foto: Ilustrasi wanita memegang kertas bertuliskan Covid-19 /Rianti S/// pexels.com/ cottonbro

KABAR BESUKI - Satu dari delapan orang yang menderita Covid-19 didiagnosis dengan penyakit kejiwaan atau neurologis pertama kalinya setelah enam bulan sejak dinyatakan positif Covid.

Hal ini menunjukkan bukti kuat jika stres yang ditimbulkan oleh infeksi Covid-19 dapat mengakibatkan kesehatan mental terganggu dan gangguan pada otak. 

Angka tersebut juga bisa meningkat menjadi satu dari tiga orang jika pasien dengan riwayat penyakit kejiwaan atau neurologis dimasukkan ke dalam daftar.

Baca Juga: Jangan Putus Asa, Inilah 5 Kemungkinan Alasan Mengapa Perusahan Tidak Menerima Anda Setelah Wawancara Kerja

Baca Juga: Ajak Pengusaha Lokal Terus Tumbuh dan Berkembang, Menko Luhut Minta KADIN Daerah untuk Naik Kelas

Peneliti juga menemukan bahwa satu dari sembilan pasien juga didiagnosis dengan depresi, atau stroke meskipun saat menderita Covid-19 tidak dirawat di rumah sakit.

Para peneliti menggunakan catatan kesehatan 236.379 penyintas Covid-19 yang dirawat di rumah sakit maupun yang rawat mandiri.

Mereka menemukan bahwa 33.6 persen pasien menderita kondisi neurologis atau kejiwaan pasca sembuh dari Covid dalam enam bulan.

Dalam analisa tersebut juga ditemukan bahwa sebagian besar diagnosis lebih umum ditemukan setelah sembuh dari Covid, daripada penyakit pernapasan lain seperti influenza atau infeksi pernapasan lainnya.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: The Guardian


Tags

Terkini

x