Tekan Kemiskinan, Bupati Situbondo Bung Karna Luncurkan PKH untuk 2154 Lansia, Setiap Orang Terima Rp2 Juta

- 25 April 2021, 14:54 WIB
Foto Bung Karna/Instagram/ bungkarna.official
Foto Bung Karna/Instagram/ bungkarna.official //aini/

KABAR BESUKI – Bupati Situbondo Karna Suswandi meluncurkan Program Keluarga Harapan (PKH) Plus bagi warga lanjut usia yang merupakan program dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Sebanyak 2.154 orang warga lanjut usia (lansia) di Situbondo menerima Program Keluarga Harapan Plus Rp2.000.000 per orang per tahun yang dicairkan melalui rekening Bank Jatim.

"PKH Plus ini baru pertama dan tahap pertama di Situbondo, yang diberikan kepada lansia," kata Bung Karna, sapaan akrab bupati, usai peluncuran PKH Plus di Pendopo Kabupaten Situbondo, yang dikutip dari Antara.

Baca Juga: Tahukah Anda Jika Hubungan Suami Istri adalah Sedekah? Berikut Doa dan Pahala yang Didapatnya

Bung Karna menjelaskan bahwa penerima manfaat PKH Plus adalah bagi warga lansia yang berusia di atas 70 tahun. Bantuan sosial uang Rp2.000.000 per orang per tahun itu dicairkan setiap tiga bulan sekali.

"Bantuan Rp2.000.000 itu dicairkan tiga bulan sekali. Jadi, setiap tiga bulan bisa menerima Rp500.000, dan pada hari ini baru tahap pertama penyalurannya," ujar Bung Karna.

Bupati berharap dengan adanya bantuan ini mampu menekan angka kemiskinan di Situbondo, yang terus mengalami kenaikan akibat dampak dari pandemi COVID-19 yang hingga saat ini belum usai.

Baca Juga: Virus Corona Kemungkinan Sudah Ada Sejak Lama dan Telah Melanda Kawasan Asia Timur Sekitar 25000 Tahun Lalu

Sementara itu, Koordinator PKH Kabupaten Situbondo Agus Ari Cahyadi menjelaskan bahwa lansia yang mendapatkan PKH Plus merupakan komponen dari penerima PKH Kemensos RI.

"Yang sudah dapat PKH dari Kemensos, jika ada komponen lansia berusia di atas 70 tahun, maka beliau dapat bantuan tambahan PKH Plus yang bersumber dari APBD Jawa Timur," tuturnya.

Agus menyebutkan, tahun pertama penyaluran PKH Plus di Situbondo hanya ada 7 persen dari jumlah KPM PKH 38.512 orang. Untuk tahun berikutnya, pendamping PKH dan pemerintah daerah setempat akan berupaya menambah jumlah penerima manfaat.

Baca Juga: Memiliki Tantangan Tersendiri Puasa Hingga 18 Jam, Beginilah 'Ngabuburit' ala Muslim di Inggris

"Ke depan kami akan menambah kuota agar semakin banyak penerima PKH Plus di Situbondo. Saat ini hanya 2.154 orang atau sekitar 7 persen dari total penerima PKH," tuturnya.

Tahap pertama penyaluran PKH Plus, sebanyak 85 orang lansia menerima perdana di Pendopo Kabupaten Situbondo, yang penyalurannya melalui Bank Jatim, yang memang disediakan untuk melayani langsung para lansia.

Untuk tahap berikutnya akan dimulai pada tanggal 1 Mei 2021 hingga selesai, yang akan dibagikan di setiap kantor kecamatan.

Baca Juga: Para Ibu dan Orang Tua di India Tak Pernah Menghukum dan Memarahi Anaknya, Ternyata Ini Alasannya

Selain itu, Bung Karna juga mempunyai program lagi dalam mengentaskan kemiskinan dan kesejahteraan di Situbondo selama bulan puasa ini yakni kegiatan safari ramadhan bersama Wakil Bupati Nyai Khoi dan bersama jajaran OPD, beliau nampak mengunjungi desa-desa di Kabupaten Situbondo sudah sepekan dilaksanakan.

Dalam safari ramadhan ini Pemerintah Kabupaten Situbondo juga memberikan Bantuan paket sembako, yang manfaatnya akan dirasakan oleh masyarakat miskin. Paket sembako tersebut diutamakan untuk janda dan lansia.

"Jangan lihat jumlah bantuannya. Tapi lihatlah keinginan kuat kami yang ingin menyapa langsung warga kami," ujar Bung Karna yang dikutip dari salah caption yang diunggah di akun instagramnya.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: ANTARA


Tags

Terkini