Kurang dari 50 Orang di Dunia Punya Darah Emas, Apa Itu? Ini Ulasannya

- 15 Mei 2021, 17:46 WIB
Foto: Ilustrasi darah
Foto: Ilustrasi darah /qimono/Pixabay/

KABAR BESUKI – Istilah darah biru mungkin sudah familiar di telinga masyarakat, namun pernahkah Anda mendengar bahwa ada manusia yang memiliki golongan darah emas?

Manusia berdarah emas atau lebih tepatnya golongan darah emas memang benar-benar ada di dunia, Ini memang langka tapi nyata adanya. Ada sebuah jenis golongan darah langka berupa darah emas.

Lebih jauh lagi, golden blood ini adalah nama lain dari Rh-null yang sangat jarang terjadi. Begitu langkanya, dokter menyebut embrio dalam golongan darah ini sukar bertahan dalam kandungan.

Baca Juga: Kembali Buka Kolom Komentar dan Tulis Ucapan Lebaran, Nissa Sabyan Langung Diserbu Hujatan Warganet

Setidaknya ada 33 jenis golongan darah di dunia. Dua yang paling sering digunakan adalah sistem kelompok darah ABO dan Rh-positif/Rh-negatif. Namun, golongan darah emas berada di luar sistem itu.

Dilansir Kabar Besuki dari laman Sehatq, berikut ulasan mengenai golongan darah emas yang hanya dimiliki oleh kurang dari 50 orang di dunia.

Apa itu golongan darah emas?

Di dunia ini terdapat setidaknya 36 sistem kelompok golongan darah secara umum. Salah satu jenis golongan darah langka di dunia adalah darah emas atau disebut juga dengan Rh-null. Orang dengan golongan darah ini sama sekali tidak memiliki Rh antigen.

Untuk mengetahui apakah golongan darah dianggap Rh-null yakni apabila golongan darah tersebut mengandung kurang dari 61 protein potensial dalam sistem Rh.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: sehatq


Tags

Terkini

x