Anies Baswedan Marah ke Perusahaan yang Buka Saat PPKM Dinilai Ada Kejanggalan dan Dianggap Pencitraan

- 7 Juli 2021, 09:25 WIB
Anies Baswedan Marah ke Perusahaan Yang Buka Saat PPKM Dinilai Ada Kejanggalan dan Dianggap Pencitraan
Anies Baswedan Marah ke Perusahaan Yang Buka Saat PPKM Dinilai Ada Kejanggalan dan Dianggap Pencitraan /Instagram/aniesbaswedan/

KABAR BESUKI - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan baru-baru ini memposting momen saat mengunjungi kantor tempat usaha yang masih buka selama PPKM Darurat (pembatasan aktivitas masyarakat).

Dalam video yang beredar, Anies Baswedan marah dengan dua perusahaan ini karena memaksa karyawannya masuk.

Dua perusahaan yang terkena dampak semprotan Anies Baswedan  adalah Ray White Indonesia dan Equity Life Indonesia.

Baca Juga: Anies Baswedan Ngamuk Ada Perusahaan Masih Paksa Karyawan Masuk Kerja, Bahkan Ada yang Sedang Hamil

Setelah ditelusuri lebih lanjut, ternyata ada kejanggalan dalam kunjungan Anies Baswedan ke salah satu kantor tersebut, sehingga tindakannya dianggap sebagai pencitraan belaka.

Kejanggalan itu ditemukan dan dibagikan oleh aktivis media sosial Denny Siregar Siregar melalui akun pribadinya.

Dalam keterangan tertulis yang diunggah, Denny Siregar mengungkapkan keheranannya terhadap orang nomor satu DKI Jakarta itu.

Secara khusus, Denny Siregar juga menyoroti tindakan Anies Baswedan  saat berkunjung ke kantor Equity Life Indonesia di Sahid Sudirman Center Jakarta Pusat pada Selasa, 6 Juli 2021.

Baca Juga: Anies Baswedan Minta Sumbangan Covid-19 ke Dubes Asing Dinilai Memalukan, Denny Siregar: Pasti Mereka Males

Halaman:

Editor: Aliefia Rizky Nanda Herita

Sumber: Twitter @Dennysiregar7


Tags

Terkini

x