Fadli Zon Minta Oknum TNI AU yang Injak Kepala Warga Papua Dipecat

- 28 Juli 2021, 13:13 WIB
Fadli Zon Minta Oknum TNI AU yang Injak Kepala Warga di Papua Dipecat
Fadli Zon Minta Oknum TNI AU yang Injak Kepala Warga di Papua Dipecat //Instagram/@fadlizon

KABAR BESUKI – Jagat maya baru-baru ini dihebohkan oleh salah seorang oknum TNI AU yang menginjak kepala seorang pria di Merauke, Papua.

Pria asal Merauke yang diinjak kepalanya oleh oknum TNI AU itu bahkan merupakan penyandang disabilitas.

Melihat hal tersebut, banyak warganet ikut mengecam aksi oknum TNI AU yang telah menginjak kepala warga Merauke tersebut.

Baca Juga: Penanganan Covid-19 di Kota Bogor Dikuatkan dari Hulu dan Hilir

salah satu Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra, Fadli Zon juga turut memberikan kritik terhadap aksi tak terpuji yang dilakukan oleh oknum anggota TNI AU tersebut.

Melalui cuitannya di Twitter, Fadli Zon bahkan menyarankan agar dua oknum anggota TNI AU yang menginjak kepala pria di Merauke itu bisa segera dipecat dan dihukum.

“Saran saya 2 oknum anggota PM itu dipecat dan dihukum, jangan sampai masalah ini menggelinding cepat jadi bola salju nasional internasional,” tulis Fadli Zon dalam cuitannya di Twitter pada 28 Juli 2021.

Fadli Zon juga mengungkap bahwa aksi yang dilakukan oleh oknum TNI AU tersebut merupakan aksi yang rasis dan tidak berperikemanusiaan.

“Rasis dan tak berperikemanusiaan terhadap orang Papua dan disabilitas. Ini sangat sensitif,” sambungnya.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Twitter @fadlizon Twitter @_TNIAU


Tags

Terkini

x