Peringati Hari Sumpah Pemuda, Menkumham: Ingat! Pemuda Indonesia Bukan Kaum Rebahan

- 28 Oktober 2021, 09:00 WIB
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Menkumham: Ingat! Pemuda Indonesia Bukan Kaum Rebahan/instagram @yasonna.laoly
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Menkumham: Ingat! Pemuda Indonesia Bukan Kaum Rebahan/instagram @yasonna.laoly /

KABAR BESUKI – Peringatan Hari Sumpah Pemuda menjadi salah satu momentum bangsa Indonesia untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur.

Perayaan Hari Sumpah Pemuda ini tentu disambut dengan rasa suka cita bagi seluruh masyarakat Indonesia, salah satunya Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) Yasonna Laoly.

Dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda ini, Menkumham Yasonna Laoly menghimbau agar seluruh pemuda Indonesia menjadi sosok yang pemimpi dan pemberani.

Baca Juga: Hasto Bandingkan Prestasi Jokowi dan SBY, Rocky Gerung: Ini Kayak Main Judi Togel, Kalau Kalah Nggak Mau Ngaku

Ia juga berharap agar para pemuda pemudi Indonesia memiliki rancangan masa depan dan dapat merealisasikannya.

“Jadilah pemuda yang berani bermimpi dan berani mewujudkannya, pemuda yang tahu rancang bangun masa depan dan bisa merealisasikannya,” tulis Menkumham Yasonna Laoly melalui unggahannya di Instagram pada 28 Oktober 2021.

Menkumham Yasonna juga mengingatkan agar pemuda pemudi Indonesia tidak menjadi orang yang pemalas.

“Ingat! Pemuda Indonesia bukan kaum rebahan,” ujarnya.

Baca Juga: Harga Emas Kembali Anjlok, Berikut Daftar List Harga Emas Kamis 28 Oktober 2021

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Instagram @yasonna.laoly


Tags

Terkini

x