Luhut dan Erick Thohir Tak Kunjung Dipecat, Rocky Gerung: Kalau Presiden gak Berhentikan Berarti Terlibat

- 18 November 2021, 14:03 WIB
Rocky gerung curiga bahwa Jokowi bersekongkol juga terlibat kasus tes PCR
Rocky gerung curiga bahwa Jokowi bersekongkol juga terlibat kasus tes PCR /Tangkap Layar YouTube.com/Rocky Gerung Official

Menurut Rocky Gerung, Presiden Jokowi harus segera mengambil sikap dengan memecat Luhut dan Erick Thohir karena telah terlibat bisnis PCR.

Menurutnya, Presiden Jokowi yang terlihat tak kunjung mengambil sikap tegas  untuk dua menteri ini justru mengindikasikan bahwa Presiden Jokowi jga terlibat dalam bisnis tes PCR ini.

“Kalau Presiden gak berhentikan berarti Presiden Jokowi terlibat dalam koneksi pelanggaran etika itu,” ujar Rocky Gerung.

Baca Juga: Sosok Mantan Teroris Ungkap 'Sesepuh' Terorisme Itu Sebenarnya Masih Belum Bisa Move On

Lebih lanjut, Rocky Gerung berpendapat bahwa jika Presiden Jokowi tak kunjung memecat Luhut dan Erick Thohir, ini akan menambah beban secara moral untuk dipertanggung jawabkan  pada publik di ujung pemerintahannya.

“Orang akan ingat bahwa Presiden Jokowi bersengkongkol dengan para pelanggar etika, itu artinya dia merestui pelanggaran etika itu,” tuturnya.

Rocky Gerung bahkan menyebut bahwa Presiden Jokowi dan kabinetnya buta huruf terhadap publik etik. ***

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: YouTube Refly Harun


Tags

Terkait

Terkini