Reuni Akbar 212 Bakal Digelar Besok 2 Desember 2021, Refly Harun: Reuni Ini Akan Jadi Festival Islam Dunia

- 1 Desember 2021, 09:51 WIB
refly harun sebut reuni 212 bisa jadi festival islam dunia
refly harun sebut reuni 212 bisa jadi festival islam dunia /Tangkap Layar YouTube.com/Refly Harun

KABAR BESUKI - Kegiatan reuni akbar Persaudaraan Alumni (PA) 212 akhirnya kembali akan digelar pada 2 Desember 2021. Pihak panitia reuni 212 juga menyebut bahwa aksi reuni ini sebagai aksi super damai.

Setelah sempat kesulitan menentukan lokasi aksi, pihak panitia 212 akhirnya memutuskan bahwa aksi super damai reuni 212 akan digelar di kawasan Patung Kuda Jakarta pada 2 Desember 2021 pukul 08.00-11.00 Wib.

Rencananya, aksi reuni akbar 212 ini akan dihadiri oleh 10 ribu massa. Pihak panitia juga meminta umat yang mengikuti reuni akbar 212 untuk tetap mengedepankan sikap disiplin, ramah , sopan serta tetap menjaga kebersihan.

Baca Juga: Jamaah Umroh RI Sudah Diizinkan Berangkat di Desember 2021, Kemenag Imbau Jamaah Perhatikan Ini

Diadakannya kembali reuni akbar 212 mendapat respon positif dari banyak pihak, salah satunya pakar hukum tata negara Refly Harun.

Refly Harun menyambut baik adanya aksi reuni akbar 212. Menurutnya, aksi reuni 212 ini menjadi wadah umat untuk menyampaikan pendapat.

“Pemberitahuan karena ini bagian hak berdemokrasi menyampaikan pendapat baik secara lisan maupun tulisan,” kata Refly Harun seperti dikutip Kabar Besuki dari kanal Youtube pribadinya.

Refly Harun mengatakan bahwa aksi reuni akbar 212 ini bisa menjadi sebuah festival Islam tahunan di Indonesia.

Baca Juga: KASAD Dudung Abdurachman Pastikan Polisi dan TNI Bakal Turun Tangan Jika Reuni 212 Berlangsung Kacau

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: YouTube Refly Harun


Tags

Terkait

Terkini

x