Relawan Berkumpul di Blora, Pastikan 2024 Tegak Lurus Kawal Jokowi

- 6 Maret 2022, 19:33 WIB
Relawan Berkumpul di Blora, Pastikan 2024 Tegak Lurus Kawal Jokowi.
Relawan Berkumpul di Blora, Pastikan 2024 Tegak Lurus Kawal Jokowi. /Kabar Besuki./

Diskala nasional, Aan menyebut, program pembangunan dengan tujuan pemerataan kesejahteraan masyarakat Indonesia yang diusung oleh Presiden Jokowi telah dirasakan sepanjang masa kepemimpinannya sebagai Kepala Negara.

Baca Juga: RAMALAN ZODIAK HARIAN Minggu 6 Maret 2022: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius dan Pisces

Tak hanya pembangunan, Aan juga menyinggung konsistensi dan kerja keras dari Presiden Jokowi dalam rangka penanganan dan pengendalian Pandemi Covid-19. Menurutnya, Jokowi telah berjuang menjaga kesehatan dan keselamatan masyarakat dengan tetap menjaga pertumbuhan perekonomian negara ini.

Dari segi penanganan dan pengendalian Pandemi Covid-19, berdasarkan indeks Nikkei, Indonesia menempati posisi pertama di Asia Tenggara terkait dengan hal tersebut.

Disisi lain, menurut Aan, khususnya di Blora, masyarakat termasuk relawan telah merasakan kinerja nyata dan upaya Jokowi dalam hal pembangunan serta peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga: Update Harga Sembako Hari Minggu 6 Maret 2022, Harga Masih Tetap Sama Seperti Kemarin

"Mungkin temen-temen media bisa merasakan apa yang sudah di bangun di Blora. Seperti Bendungan Randugunting, Bandara Blora, dana bagi hasil migas dan jalan sudah diambil alih Kementerian PPUR," ucap Aan.

"Program pak Jokowi yang berjalan, berproses dan belum selesai kita dukung dan kawal untuk diselesaikan. Karena itu, kami 2024 tegak lurus ikut pak Jokowi, apapun perintah pak Jokowi kita satu komando ikut pak Jokowi," tutup Aan.***

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x