Rocky Gerung Sebut Presiden yang harus Bertanggung Jawab Atas Unjuk Rasa BEM SI 11 April 2022

- 13 April 2022, 11:56 WIB
Rocky Gerung dalam Forum News Network./
Rocky Gerung dalam Forum News Network./ //Rocky Gerung Official/YouTube

KABAR BESUKI - Unjuk rasa mengenai penolakan wacana Presiden 3 Periode dan juga kebijakan pemerintah yang dianggap menyesengsarakan masyarakat memang sudah berakhir.
 
Unjuk rasa yang diadakan pada tanggal 11 April 2022 kemarin sungguh menyisakan banyak keprihatinan.
 
Terkait dengan itu banyak yang menyoroti terkait unjuk rasa yang dilakukan BEM SI trrkait hal itu.
 
 
Bukan karena orasinya yang mengatas namakan rakyat, akan tetapi karena prilaku mereka yang dinilai berlebihan.
 
Prilaku tersebut ditunjukkan saat para mahasiswa melakukan tindakan kekerasan terhadap salah satu influenser dengan inisial AR.
 
AR yang datang untuk mendukung gerakan mahasiswa justru menjadi bulan-bulanan bogem mentah yang dilayangkan para pengunjuk rasa.
 
Hal itulah yang juga menjadi perhatian oleh Rocky Gerung selaku pengamat politik di Indonesia.
 
Dalam forum yang ditayangkkan di akun YouTubenya, Rocky mengungkapkan mengapa AR mendapat perlakuan yang sangat tidak enak.
 
 
"Yang dicitrakan di publik adalah Ade adalah influenser, Ade adalah buzzer, jadi itu dasarnya kenapa terjadi kekerasan," tutur Rocky Gerung, seperti dikutip Kabar Besuki dari laman Rocky Gerung Official.
 
Rocky juga menambahkan jikalau AR bukanlah seorang influenser ataupun buzzer maka kejadian seperti ini tidak akan terjadi.
 
"Jika Ade bukan influenser ataupun buzzer, ok maka para pendemo mari kita debat," tambahnya.
 
Ia juga mengingatkan terkait dengan tatanan hukum yang ada di negeri ini.
 
Pasalnya masyarakat yang beraneka ragam dan juga intelektual rakyat sekarang sudah berbeda.
 
Masyarakat akan cenderung mengingat kejadian yang sudah terjadi secara rinci.
 
 
"Sistem hukum kita jangan sekali-kali bermain dengan ketidak adilan, karena masyarakat kita yang antropologinya itu mengingat dengan baik sesuatu yang sifatnya diskriminatif," kata Rocky Gerung.
 
Selain itu, menurut Rocky Gerung yang bertanggung jawab atas semua kekacauan yang terjadi akibat dari pemimpin negara.
 
Karena semua permasalahan menurutnya berakar di sana.
 
"Kepala negara yang musti dimintai pertanggungjawaban karena dari awal kepala negara atau Pak Presiden karena menunda terus isu presiden 3 periode," ungkapnya.
 
 
Jikalau Presiden sudah menanggapi jauh-jauh hari semua ini akan terjadi, kata Rocky juga permasalahan terkait penolakan baru dilakukan 2-3 hari baru ada penjelasan dari Presiden.
 
Hal inilah yang tidak sempat untuk mencegah terjadinya unjuk rasa yang dilakukan oleh BEM SI.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: YouTube Rocky Gerung Official


Tags

Terkait

Terkini

x