Ketua DPRD Banyuwangi Sepakat Uji Coba New Normal Destinasi, Tapi...

- 17 Juni 2020, 08:04 WIB
I Made Cahyana Negara Ketua DPRD Banyuwangi
I Made Cahyana Negara Ketua DPRD Banyuwangi /

KABAR BESUKI - Ketua DPRD Kabupaten Banyuwangi, I Made Cahyana Negara, SE sepakat terhadap langkah Pemerintah daerah yang secara bertahap melakukan uji coba pembukaan destinasi wisata.

Namun upaya pencegahan penyebaran covid-19 harus tetap jalan dan menjadi prioritas utama.

“ Kita sepakat saja Pemerintah daerah menggelar simulasi penerapan new normal destinasi wisata, namun upaya pencegahan penyebaran covid -19 tidak boleh dikesampingkan, tetap jalan dan harus menjadi prioritas , “ ucap Made Cahyana saat dikonfirmasi Awak Media, Selasa (16/06/2020).

Made Cahyana mengatakan, alangkah baiknya Pemerintah daerah maupun gugus tugas covid-19 fokus menurunkan angka penularan covid-19 di Banyuwangi dulu.

Baca Juga: BPN Kota Kediri Target 10 Ribu SHM Program PTSL Akan Cepat Tuntas

Mengingat jumlah pasien positif covid-19, pekan kemarin masih bertambah.

“ Kita minta gugus tugas untuk fokus menurunkan angka penularan covid-19, hari Sabtu pekan lalu masih ada penambahan pasien positif covid-19 , “ tegasnya.

Selanjutnya jika tren penularan covid-19 di Banyuwangi menurun, maka pelaku pariwisata harus siap menjalankan protokol kesehatan covid-19 secara ketat untuk memberikan keamanan dan kenyamanan wisatawan.

“ Pelaku wisata harus menjalankan protokol kesehatan secara ketat sesuai dengan anjuran yang dikeluarkan oleh pemerintah , “ ucap Made Cahyana.

Halaman:

Editor: Choiri Kurnianto


Tags

Terkini

x