Hasil Drawing Fase Grup AFF Suzuki Cup 2020, Indonesia Hadapi Vietnam dan Malaysia di Grup B

21 September 2021, 14:44 WIB
Hasil Drawing Fase Grup AFF Suzuki Cup 2020, Indonesia Hadapi Vietnam dan Malaysia di Grup B /AFF/Lagardere/Tangkap Layar Instagram.com/@affsuzukicup

KABAR BESUKI - Proses drawing fase grup AFF Suzuki Cup 2020 baru saja usai digelar di Singapura pada Selasa, 21 September 2021.

Sebanyak sembilan negara telah terpilih dalam dua grup yang masing-masing berisi lima slot. Adapun dua negara lainnya harus berjuang memperebutkan satu slot tersisa di fase grup melalui play-off round.

Informasi selengkapnya mengenai hasil drawing fase grup AFF Suzuki Cup 2020 tersedia dalam artikel ini.

Baca Juga: Emtek Umumkan Dapat Hak Siar AFF Suzuki Cup 2020, Bagaimana Nasib Kontrak MNC Group?

Brunei Darussalam dan Timor Leste harus bertarung terlebih dahulu melalui play-off round dengan sistem single knockout, di mana Brunei Darussalam akan bertindak sebagai tuan rumah.

Indonesia yang langsung bermain sejak fase grup dalam turnamen AFF Suzuki Cup 2020 akan menghadapi dua lawan berat di Grup B yakni juara bertahan Vietnam dan rival bebuyutan serumpun, Malaysia.

Sementara Thailand yang merupakan salah satu tim terkuat di Asia Tenggara juga harus mewaspadai kekuatan Filipina dengan segudang pemain naturalisasinya, serta Myanmar yang bisa memberikan kejutan sewaktu-waktu.

Baca Juga: Inilah Kalender Event Olahraga di Tahun 2021, Termasuk Piala Eropa dan AFF Suzuki Cup

AFF Suzuki Cup 2020 akan menjadi turnamen resmi pertama yang akan diikuti oleh pelatih Shin Tae Yong bersama Timnas Indonesia.

AFF Suzuki Cup 2020 yang sempat tertunda selama hampir setahun rencananya akan dihelat di Singapura pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022 mendatang.

Pertandingan AFF Suzuki Cup dapat disaksikan melalui RCTI (dan kemungkinan iNews) untuk platform terestrial, Champions TV untuk saluran TV berbayar, serta Vidio untuk over the top (OTT).

Belum diketahui pasti mengenai kepastian MNC Group untuk menyiarkan AFF Suzuki Cup 2020 melalui TV berbayar dan OTT, mengingat sejak 2008 MNC Group juga selalu konsisten menayangkan turnamen AFF Suzuki Cup melalui TV berbayar untuk menjangkau pemirsa di luar coverage sinyal terestrial MNC Group khususnya RCTI.

Baca Juga: PSSI Sambut Baik Dirilisnya Jadwal Terbaru Piala AFF 2020, Simak Jadwalnya!

Berikut hasil drawing fase grup AFF Suzuki Cup 2020 yang baru saja digelar hari ini:

Play-off Round

Brunei Darussalam vs Timor Leste

Grup A

Thailand
Myanmar
Filipina
Singapura
Pemenang Brunei Darussalam vs Timor Leste

Grup B

Vietnam
Malaysia
Indonesia
Kamboja
Laos.***

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: AFF Champions TV

Tags

Terkini

Terpopuler