Jadwal Liga Italia Giornata 6 Live di RCTI dan beIN Sports, Termasuk Lazio vs AS Roma

22 September 2021, 06:30 WIB
Jadwal Liga Italia Giornata 6 Live di RCTI dan beIN Sports, Termasuk Lazio vs AS Roma /FIGC/

KABAR BESUKI - Rangkaian giornata 6 Liga Italia musim 2021-2022 dijadwalkan akan bergulir pada 25-28 September 2021 mendatang.

Sejumlah laga dalam rangkaian giornata 6 Liga Italia akan hadir untuk menemani waktu berakhir pekan Anda.

Info jadwal giornata 6 Liga Italia yang akan live di RCTI dan beIN Sports termasuk Lazio vs AS Roma tersedia dalam artikel ini.

Baca Juga: Jadwal Giornata 5 Liga Italia Live di RCTI dan beIN Sports, Termasuk Fiorentina vs Inter Milan

Rangkaian giornata 6 Liga Italia akan diawali dengan dua laga dari dua klub raksasa kota Milan yakni AC Milan dan Inter Milan.

Laga antara Spezia vs AC Milan akan mengawali rangkaian giornata 6 Liga Italia pada Sabtu, 25 September 2021 pukul 20.00 WIB.

Pada tanggal yang sama, rival sekota AC Milan yakni Inter Milan akan menjamu Atalanta di Stadion Giuseppe Meazza mulai pukul 23.00 WIB.

Baca Juga: Jadwal Giornata 4 Liga Italia Live di RCTI dan beIN Sports, Termasuk AC Milan vs Juventus

Memasuki Minggu, 26 September 2021, RCTI dijadwalkan akan menayangkan live pertandingan antara Genoa vs Hellas Verona yang bakal kick-off mulai pukul 01.45 WIB.

Kemudian di tanggal yang sama, akan ada laga seru antara Juventus vs Sampdoria pada pukul 17.30 WIB, Udinese vs Fiorentina pada pukul 20.00 WIB, hingga grande partita bertajuk Derby Della Capitale antara Lazio vs AS Roma pada pukul 23.00 WIB.

Laga antara Napoli vs Cagliari juga dijadwalkan akan disiarkan secara live oleh RCTI pada Senin, 27 September 2021 mulai pukul 01.45 WIB.

Rangkaian giornata 6 Liga Italia akan ditutup dengan laga antara Venezia vs Torino pada Selasa, 28 September 2021 mulai pukul 01.45 WIB.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Giornata 3 Liga Italia Live di RCTI dan beIN Sports

Berikut jadwal giornata 6 Liga Italia yang akan live di RCTI dan beIN Sports pada 25-28 September 2021

Sabtu, 25 September 2021

20.00 WIB
Spezia vs AC Milan (Live beIN Sports 2)

23.00 WIB
Inter Milan vs Atalanta (Live beIN Sports 2)

Minggu, 26 September 2021

01.45 WIB
Genoa vs Hellas Verona (Live RCTI, Live Streaming RCTI+ dan beIN Sports Connect)

17.30 WIB
Juventus vs Sampdoria (Live beIN Sports 2, prediksi Live Streaming RCTI+)

20.00 WIB
Udinese vs Fiorentina (Live beIN Sports 2)
Sassuolo vs Salernitania (Live Streaming beIN Sports Connect)
Empoli vs Bologna (Live Streaming beIN Sports Connect)

23.00 WIB
Lazio vs AS Roma (Live beIN Sports 2)

Senin, 27 September 2021

01.45 WIB
Napoli vs Cagliari (Live RCTI dan beIN Sports 2, Live Streaming RCTI+)

Selasa, 28 September 2021

01.45 WIB
Venezia vs Torino (Live beIN Sports 2)

DISCLAIMER:

  • Tayangan Liga Italia di RCTI hanya dapat disaksikan melalui antena UHF dan live streaming di RCTI+
  • Tayangan Liga Italia di beIN Sports dapat disaksikan melalui MNC Vision, K-Vision, MNC Play, dan IndiHome serta live streaming di beIN Sports Connect
  • Jadwal pertandingan dan siaran langsung dapat berubah sewaktu-waktu.***
Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: RCTI beIN SPORTS

Tags

Terkini

Terpopuler