Hasil Akhir Grup A Liga Champions 2022-2023: Napoli Lolos ke Babak 16 Besar Usai Bekuk Ajax Amsterdam 4-2

13 Oktober 2022, 01:38 WIB
Hasil Akhir Grup A Liga Champions 2022-2023: Napoli Lolos ke Babak 16 Besar Usai Bekuk Ajax Amsterdam 4-2. /Instagram.com/@officialsscnapoli

KABAR BESUKI - Simak hasil akhir laga Grup A Liga Champions 2022-2023 yang baru saja usai digelar pada Kamis, 13 Oktober 2022 dinihari waktu Indonesia.

Napoli lolos ke babak 16 besar usai membekuk Ajax Amsterdam dengan hasil akhir 4-2 pada matchday keempat Grup A Liga Champions 2022-2023.

Gol yang membuat Napoli lolos dari Grup A Liga Champions 2022-2023 ke babak 16 besar dicetak oleh Hirving Lozano pada menit ke-4, Giacomo Razpadori pada menit ke-16, Khvicha Kvaratskhelia pada menit ke-62, dan Victor Osimhen pada menit ke-89.

Sementara gol dari kubu Ajax Amsterdam dicetak oleh Davy Klaassen pada menit ke-49 dan Steven Bergwijn pada menit ke-83.

Baca Juga: Link Live Streaming Barcelona vs Inter Milan di Grup C Liga Champions 2022/2023

Jalannya Pertandingan

Ketika pertandingan baru berjalan empat menit, Napoli langsung bergegas untuk membuka keunggulan lebih awal.

Sebuah heading dari Hirving Lozano yang diterima melalui umpan Zielinski mampu membuat skor langsung berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Il Partenopei.

Tak ingin menyerah begitu saja, kubu Ajax Amsterdam mencoba untuk membalas pada menit ke-10.

Berghuis mencoba melakukan tembakan demi terciptanya gol penyeimbang kedudukan, akan tetapi bola justru melebar dari sasaran.

Sebaliknya, Napoli justru makin menunjukkan kepercayaan dirinya pada menit ke-16 dengan menambah keunggulan menjadi 2-0 berkat sebuah tembakan dari Giacomo Raspadori berkat assist yang diberikan Khvicha Kvaratskhelia.

Tertinggal dua gol terlebih dahulu tak membuat De Gozendonen patah arang. Kenneth Taylor mencoba menghalangi laju pergerakan Lobotka, namun upayanya justru membuahkan kartu kuning.

Hingga babak pertama usai, skor tetap bertahan 2-0 untuk keunggulan Napoli atas Ajax Amsterdam.

Baca Juga: Link Live Streaming Rangers vs Liverpool di Grup F Liga Champions 2022/2023

Memasuki babak kedua, masing-masing kesebelasan tampil ngotot demi mencapai tujuannya masing-masing.

Napoli bersikeras ingin mempertahankan keunggulan mereka demi cepat lolos ke babak 16 besar.

Sementara Ajax Amsterdam berupaya agar kans menuju fase knockout Liga Champions 2022-2023 terbuka lebar.

Tim tamu akhirnya berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1 melalui skema heading yang dilancarkan oleh Davy Klaassen dari umpan yang diberikan Calvin Bassey pada menit ke-49.

Tak lama kemudian, Luciano Spaletti memasukkan Tanguy Ndombele untuk menggantikan posisi Andre-Frank Zambo Anguissa.

Lalu Giacomo Raspadori yang sukses mencetak gol kedua bagi Napoli juga ditarik keluar dan posisinya digantikan oleh Victor Osimhen.

Pada menit ke-52, Edson Alvarez memperoleh kartu kuning saat wasit menemukannya menjatuhkan Lobotka.

Baca Juga: UPDATE Klasemen Sementara Fase Grup Liga Champions 2022-2023 Rabu 12 Oktober 2022: Chelsea Hingga PSG Memimpin

Lima menit berselang, Di Lorenzo memberikan umpan kepada Victor Osimhen demi menciptakan peluangnya terjadinya gol baru untuk tim tuan rumah.

Tak lama setelahnya, terjadi sebuah insiden yang berpotensi berbuah penalti untuk Napoli akibat Jurrien Timber melakukan gerakan yang diduga merupakan handsball di area terlarang.

Review VAR menegaskan bahwa insiden tersebut sah menjadi hadiah penalti untuk Il Partenopei, dan Jurrien Timber pun diganjar kartu kuning.

Khvicha Kvaratskhelia yang ditunjuk sebagai eksekutor berhasil mencetak gol ketiga bagi Napoli tepat pada menit ke-62 dan mengubah skor menjadi 3-1.

Empat menit kemudian, giliran Calvin Bassey menyumbangkan kartu kuning untuk Ajax Amsterdam usai mencoba menghalangi laju pergerakan Khvicha Kvaratskhelia.

Pada menit ke-78, Victor Osimhen menerima bola dan melakukan tembakan yang sukses mengarah ke gawang lawan, namun dia sudah terlebih dahulu terperangkap offside sehingga skor tidak bertambah.

Hanya dalam waktu dua menit, secara tak terduga Ajax Amsterdam memperoleh hadiah penalti usai terjadi pelanggaran di kotak dua belas pas Napoli.

Ajax Amsterdam pun sukses memperkecil ketertinggalan menjadi 3-2 setelah Steven Bergwijn sukses mengeksekusi tendangan penalti yang diterimanya pada menit ke-83.

Napoli kembali mampu mencetak gol saat memasuki menit ke-89 berkat sebuah sontekan dari Victor Osimhen yang mampu membuat Il Partenopei menang dengan skor 4-2 yang bertahan hingga akhir pertandingan.

Dengan hasil ini, Napoli dinyatakan lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 usai mampu mengoleksi dua belas poin dan surplus tiga belas gol.

Sementara nasib Ajax Amsterdam di ajang Liga Champions 2022-2023 masih akan ditentukan oleh laga Grup A lainnya, termasuk di antaranya Glasgow Rangers vs Liverpool yang akan bergulir sesaat lagi.***

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: SCTV Vidio Champions TV

Tags

Terkini

Terpopuler