Hasil Akhir Final Piala Super Spanyol 2021, Bilbao Raih Gelar Juara

- 18 Januari 2021, 11:07 WIB
Athletic Bilbao Juara Piala Super Spanyol 2021.
Athletic Bilbao Juara Piala Super Spanyol 2021. /twitter.com/@Athletic_en

KABAR BESUKI – Babak final Piala Super Spanyol 2021 antara Barcelona versus Athletic Bilbao yang berlangsung di Estadio de La Cartuja pada Senin dinihari, 18 Januari 2021 waktu Indonesia berakhir dengan skor 2-3 melalui drama extra time untuk kemenangan Bilbao.

Ketika pertandingan baru memasuki menit ke-11, Clement Lenglet langsung diganjar kartu kuning karena melakukan pelanggaran terhadap Inaki Williams ketika akan mengumpan bola ke arah Muniain.

Muniain mencoba melakukan serangan ke arah lini pertahanan Barcelona pada menit ke-28 namun kiper Ter Stegen berhasil melakukan penyelamatan dengan begitu sempurna.

 Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Senin, 18 Januari 2021: Leo Ada Peluang Emas dan Cancer Berkencan

Pada menit ke-37, Lionel Messi nyaris saja mencetak gol perdananya untuk Blaugrana, namun tembakannya melenceng dari mistar gawang.

Barcelona akhirnya berhasil memecah kebuntuan melalui gol yang dilesakkan oleh Antoine Griezmann pada menit ke-40 dan skor pun berubah menjadi 1-0.

Hanya butuh waktu dua menit kemudian, Oscar de Marcos langsung mencetak gol balasan tepat menit ke-42 berkat assist dari Inaki Williams. Skor pun berubah menjadi 1-1 dan bertahan hingga turun minum.

 Baca Juga: Hasil Akhir Man City vs Crystal Palace 18 Januari 2021, The Citizens Menang 4 Gol Tanpa Balas

Memasuki babak kedua, Sergino Dest ditarik keluar dan digantikan oleh Oscar Mingueza untuk meningkatkan daya serangan Blaugrana.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: beIN SPORTS


Tags

Terkini