O Channel dan Vidio Tayangkan Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022 antara Indonesia vs Singapura

- 24 September 2021, 06:00 WIB
O Channel dan Vidio Tayangkan Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022 antara Indonesia vs Singapura
O Channel dan Vidio Tayangkan Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022 antara Indonesia vs Singapura /Tangkap Layar Instagram.com/@pssi

Dengan kondisi tersebut, kemenangan dua laga beruntun menjadi sebuah harga mati bagi Indonesia jika ingin mengamankan peluang lolos ke final tournament Piala Asia Wanita 2022.

Dari dua belas slot yang tersedia dan terbagi dalam tiga grup pada final tournament Piala Asia Wanita 2022, sebanyak delapan slot akan diisi oleh juara dari masing-masing grup pada babak kualifikasi.

Adapun satu slot telah dihuni oleh India selaku tuan rumah, sementara tiga slot tersisa diambil berdasarkan tiga tim terbaik yang berada dalam peringkat kedua atau ketiga di masing-masing grup.

Baca Juga: PSSI Umumkan TC Timnas Indonesia Dimulai Agustus Mendatang di Samarinda atau Palembang

Untuk menjangkau pemirsa secara lebih luas hingga ke wilayah blank spot, siaran langsung Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022 antara Indonesia vs Singapura di O Channel kemungkinan besar juga dapat disaksikan dengan menggunakan layanan televisi satelit Nex Parabola.

Tidak menutup kemungkinan, Champions TV juga akan menayangkan Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022 antara Indonesia vs Singapura sehingga pelanggan Nex Parabola maupun First Media dapat menyaksikannya dengan kualitas tayangan yang jauh lebih baik.

Selain menayangkan Kualifikasi Piala Asia Wanita 2022, O Channel dan Vidio serta Indosiar juga akan menghadirkan siaran langsung kompetisi Liga 2 musim 2021-2022 yang akan dimulai pada Minggu, 26 September 2021.

Tak hanya itu, Emtek melalui Champions TV juga dipastikan akan menayangkan turnamen AFF Suzuki Cup 2020 pada Desember 2021 hingga Januari 2022 yang disiarkan melalui Vidio, Nex Parabola, dan First Media

Namun untuk penayangan AFF Suzuki Cup 2020 melalui terestrial (free to air) tetap akan ditayangkan oleh RCTI, MNCTV, atau iNews berdasarkan kontrak dengan Lagardere yang masih berlaku hingga kini.***

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Instagram @pssi Emtek


Tags

Terkait

Terkini

x