FPT Play Dapat Hak Siar Timnas Vietnam di Piala AFF U19 2022 Seharga Rp637 Juta per Laga

- 2 Juli 2022, 11:35 WIB
FPT Play Dapat Hak Siar Timnas Vietnam di Piala AFF U19 2022 Seharga Rp637 Juta per Laga.
FPT Play Dapat Hak Siar Timnas Vietnam di Piala AFF U19 2022 Seharga Rp637 Juta per Laga. /FPT Play/

Baca Juga: Skuad Timnas Indonesia U19 di Piala AFF U19 2022 Hari Ini 2 Juli 2022, Siap Bertemu Vietnam di Laga Pembuka

Selain menayangkan Piala AFF U19 2022, FPT Play juga dipastikan akan menayangkan laga Timnas Vietnam dalam turnamen AFF Mitsubishi Electric Cup 2022 pada akhir tahun mendatang.

Sebelumnya, FPT Play juga telah menayangkan Piala AFF U23 2022 yang digelar pad Februari lalu.

Tak hanya menyajikan live match, tayangan laga Timnas Vietnam dalam Piala AFF U19 2022 di FPT Play juga akan menghadirkan ulasan dari para pengamat sepak bola dan pemain serta dipandu oleh sportcaster yang berkompeten.

Baca Juga: Indonesia dan Vietnam Kritik Jadwal Pertandingan Piala AFF U-19 2022 yang Terlalu Padat, Menyusahkan Pemain?

Sementara itu, laman Facebook Forum Satelit menyebut adanya kemungkinan bahwa Piala AFF U19 2022 juga akan di-uplink ke satelit Asiasat 5 sehubungan dengan hadirnya FPT Play yang akan menyiarkan laga Timnas Vietnam di negaranya.

Dengan kata lain, pengguna parabola di Indonesia berpeluang untuk dapat menonton siaran langsung Piala AFF U19 2022 secara gratis melalui feed yang tersedia satelit Asiasat 5, setidaknya untuk laga Timnas Indonesia versus Timnas Vietnam.

Berbeda dengan Vietnam, Thailand kabarnya tidak akan menyiarkan turnamen Piala AFF U19 2022 melalui platform manapun.

Menurut kabar yang beredar, IEG mematok harga senilai Rp637 juta per laga bagi setiap media di luar negeri yang ingin menyiarkan turnamen Piala AFF U19 2022.

Harga tersebut dianggap terlalu mahal bagi sejumlah stasiun televisi terestrial di negara-negara Asia Tenggara lainnya.***

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Facebook Forum Satelit Vietnam Post


Tags

Terkait

Terkini

x