Indosiar dan Vidio Tayangkan Eksklusif Final Piala AFF U16 2022 Indonesia vs Vietnam, Kapan dan Jam Berapa?

- 11 Agustus 2022, 12:28 WIB
Indosiar dan Vidio Tayangkan Eksklusif Final Piala AFF U16 2022 Indonesia vs Vietnam, Kapan dan Jam Berapa?.
Indosiar dan Vidio Tayangkan Eksklusif Final Piala AFF U16 2022 Indonesia vs Vietnam, Kapan dan Jam Berapa?. /Instagram.com/@pssi

Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia vs Myanmar dalam Semifinal Piala AFF U16 2022 Malam Ini, Selangkah Menuju Final

Tak hanya menyiarkan pertandingannya semata, Indosiar juga akan mengemas siaran langsung final Piala AFF U16 2022 antara Indonesia vs Vietnam semenarik mungkin.

Indosiar diprediksi tetap akan mempercayakan Valentino Simanjuntak sebagai sportcaster sekaligus bertindak untuk play by play commentary didampingi oleh satu orang komentator atau analis.

Khusus untuk pengguna Vidio, juga akan ada tayangan behind the scene yang disiarkan secara live mengenai suasana menjelang kick-off babak pertama final Piala AFF U16 2022 antara Indonesia vs Vietnam.

Pengguna Vidio dapat menyaksikan pula final Piala AFF U16 2022 antara Indonesia vs Vietnam secara live melalui saluran Champions TV 1 (juga tersedia untuk pelanggan First Media) tanpa sisipan iklan di tengah pertandingan.

Bagi pengguna Nex Parabola, final Piala AFF U16 2022 dapat disaksikan melalui slot saluran Champions TV World Cup 1 apabila sudah membeli paket AFF atau World Cup.

Baca Juga: PSSI Yakin Timnas Indonesia Ada di Puncak Performa Saat Hadapi Vietnam di Piala AFF U-16

Indonesia dinyatakan lolos ke final Piala AFF U16 2022 setelah mengalahkan Myanmar di babak semifinal melalui drama adu penalti pada Rabu, 10 Agustus 2022 kemarin malam.

Sementara Vietnam lolos usai menumbangkan Thailand dengan skor 0-2 pada sore harinya di tanggal yang sama.

Garuda Nusantara hanya butuh selangkah lagi untuk mempertahankan gelar juara Piala AFF U16 2022 di kandang sendiri, setelah sebelumnya mereka berhasil memenangi trofi tersebut pada edisi 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Indosiar Vidio


Tags

Terkait

Terkini

x