Hasil Akhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2023: Bekuk Timor Leste 4-0, Indonesia Rebut Tiga Poin Perdana

- 14 September 2022, 21:51 WIB
Hasil Akhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2023: Bekuk Timor Leste 4-0, Indonesia Rebut Tiga Poin Perdana.
Hasil Akhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2023: Bekuk Timor Leste 4-0, Indonesia Rebut Tiga Poin Perdana. /PSSI/Instagram.com/@pssi

Tujuh menit kemudian, Hokky Caraka pun ditarik keluar oleh Shin Tae Yong dan posisinya digantikan oleh Rabbani Tasnim.

Tak lama setelah Rabbani Tasnim masuk, Ronaldo Kwateh mencoba untuk menciptakan peluang terjadinya gol tambahan bagi tim tuan rumah yang lagi-lagi masih belum membuahkan hasil.

Baca Juga: Harga Paket Kualifikasi Piala Asia U20 2023 di Nex Parabola, Tayang di Champions TV World Cup

Memasuki late game babak kedua, Indonesia tampak menurunkan tempo permainan demi mempertahankan keunggulan.

Terlebih, Garuda Nusantara masih harus berjuang di dua laga lainnya dalam Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2023 yang akan berlangsung pada tanggal 16 dan 18 September 2022 mendatang.

Indonesia akhirnya kembali mampu merobek gawang Timor Leste berkat sebuah sundulan dari Rabbani Tasnim pada menit ke-88. Skor pun kini berubah menjadi 4-0 dan bertahan hingga akhir laga.

Dengan hasil ini, Indonesia sukses menempati posisi runner up dalam klasemen sementara Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2023, hanya kalah dari Vietnam yang unggul dari segi produktivitas gol.***

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Indosiar Vidio Champions TV


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x