Klasemen Akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League: Spanyol Sabet Juara, Portugal Runner Up

- 28 September 2022, 05:17 WIB
Klasemen Akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League: Spanyol Sabet Juara, Portugal Runner Up.
Klasemen Akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League: Spanyol Sabet Juara, Portugal Runner Up. /RFEF/

KABAR BESUKI - UEFA telah merilis klasemen akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League musim 2022-2024 pada Rabu, 28 September 2022.

Spanyol resmi menyabet juara klasemen akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League musim ini, disusul Portugal yang menduduki posisi runner up.

Keberhasilan Spanyol menyabet juara klasemen akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League diraih usal mengalahkan Portugal yang menempati posisi runner up dengan skor 0-1.

Baca Juga: Jadwal UEFA Nations League Rabu 28 September 2022: Portugal vs Spanyol Pekan Terakhir Menuju Semifinal

Spanyol mengakhiri rangkaian pertandingan dalam Grup 2 Liga A UEFA Nations League musim ini dengan mengoleksi sebelas poin dan surplus tiga gol.

Spanyol menjadi juara klasemen akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League berkat tiga kemenangan, dua kali hasil imbang, dan satu kekalahan yang diderita dalam total enam laga.

Kemudian Portugal menyusul sebagai runner up klasemen akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League dengan mengoleksi sepuluh poin dan surplus delapan gol.

Sepanjang enam laga dalam Grup 2 Liga A UEFA Nations League, Portugal mencatatkan sebanyak tiga kemenanga, satu kali hasil seri, dan dua kekalahan.

Baca Juga: Klasemen Akhir Grup 2 Liga D UEFA Nations League: Estonia Sabet Gelar Juara, Malta Runner Up

Sementara itu, Swiss tercatat menduduki posisi ketiga klasemen akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League dengan mengoleksi sembilan poin dan defisit tiga gol.

Swiss menduduki posisi ketiga klasemen akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League dengan mengemas tiga kemenangan dan tiga kekalahan dalam enam laga yang telah dimainkan.

Adapun Republik Ceko harus rela menempati posisi juru kunci klasemen akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League musim ini dengan mengoleksi empat poin dan defisit delapan gol.

Republik Ceko harus rela menempati posisi juru kunci usai hanya mampu mengemas satu kemenangan dan satu kali hasil imbang dalam enam laga yang telah dimainkan.

Dengan klasemen akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League musim ini, Spanyol dan Portugal berhak untuk lolos ke babak selanjutnya yang rencananya akan digelar pada tahun 2023 mendatang.

Baca Juga: Klasemen Akhir Grup 4 Liga C UEFA Nations League: Georgia Raih Gelar Juara, Bulgaria Runner Up

Berikut klasemen akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League:

1. Spanyol (11 poin, selisih gol 3)

2. Portugal (10 poin, selisih gol 8)

3. Swiss (9 poin, selisih gol -3)

4. Republik Ceko (4 poin, selisih gol -8)

Demikian informasi mengenai klasemen akhir Grup 2 Liga A UEFA Nations League.***

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: UEFA


Tags

Terkait

Terkini

x