Timnas Indonesia U 17 Gagal Masuk Putaran Final Piala Asia 2023 Setelah Dibantai Habis Malaysia

- 10 Oktober 2022, 12:16 WIB
Timnas Indonesia U 17 Gagal Masuk Putaran Final Piala Asia 2023
Timnas Indonesia U 17 Gagal Masuk Putaran Final Piala Asia 2023 /Unsplash/Janosch Diggelmann

KABAR BESUKI – Timnas Indonesia U 17 dipastikan gagal lolos Piala Asia 2023 setelah tak berhasil masuk ke putaran final saat tanding fase grup Piala Asia 2023.

Hal ini terjadi lantaran Timnas Indonesia U 17 dibantai habis 5-1 oleh Malaysia pada pertandingan semalam, 9 Oktober 2022.

Dilansir dari media sosial Twitter AFC @afcasiancup, daftar enam runner-up terbaik yang berhak berkompetisi di Piala Asia 2023 ialah :

Baca Juga: Tekad Timnas Malaysia Kalahkan Skuad Garuda, Malaysia: Indonesia Tim Bagus Tapi Bola Itu Bundar

  1. Korea Selatan (Grup J)
  2. China (Grup G)
  3. Afghanistan (Grup H)
  4. India (Grup D)
  5. Thailand (Grup F)
  6. Laos (Grup I)

Keenam negara tersebut akan mendampingi 10 juara grup yang sudah lolos terlebih dahulu, seperti Jepang, Malaysia, Qatar, Arab Saudi, Yaman, Vietnam, Australia, Tajikistan, Iran dan Uzbekistan.

Sedangkan, Timnas Indonesia U 17 kembali menelan pil pahit karena berada di peringkat ke-7 runner-up terbaik.

Menanggapi kegagalan Skuad Garuda, sang pelatih Bima Sakti menyampaikan permohonan maaf kepada pecinta sepakbola Indonesia.

Baca Juga: Jadwal Siaran Sepak Bola di Televisi dan OTT 7-11 Oktober 2022: Tonton Super Big Match Arsenal vs Liverpool

"Kecewa dan sedih, itu pasti. Saya mengatakan kepada pemain agar mengambil pelajaran dan pengalaman dari turnamen ini. Karier mereka masih panjang. Semua ini tanggung jawab saya sebagai pelatih," ungkap Bima sebagaimana dilansir dari ANTARA pada Senin, 10 Oktober 2022.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: antaranews.com


Tags

Terkait

Terkini

x