Vokalis Band Steven and Coconut Treez Meninggal Dunia, Sempat Dirawat di Rumah Sakit

22 Juni 2021, 11:25 WIB
Ucapan bela sungkawa untuk Steve Nugraha Kaligis. / /@stevenandcoconuttreez/Instagram

KABAR BESUKI - Kabar duka kembali menyelimuti dunia musik Tanah Air, Steven Nugraha Kaligis alias Tepeng dari Steven & Coconut Treez meninggal dunia pada Selasa, 22 Juni 2021 pukul 07.30 WIB.

Kabar duka itu diumumkan oleh band melalui akun Instagram mereka. Mereka menuliskan:
 
"Innalillahi wa'innailaihi roji'un. Telah berpulang saudara kami Steven N. Kaligis (Tepeng) pada hari Selasa, 22 Juni 2021 pukul 07.30 WIB," seperti dilansir Kabar Besuki dari Instagram @stevenandcoconuttreez.
Baca Juga: Heboh Pasangan Kekasih Ini Borgol Tangan Bersama, Berharap Langgeng Malah Putus Baru Tiga Bulan
 
Vokalis dari Steven & Coconut Treez ini dikabarkan meninggal dunia karena penyakit yang dideritanya.
 
"Semoga amal ibadah almarhum diterima disisi Allah SWT, dilapangkan dan diterangi kuburnya serta segala kekhilafan almarhum diampuni Allah SWT. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. Amin ya Robbal Alamin. Keluarga besar Coconuttreez," tambahnya.
 
Steven lahir pada 3 Januari 1975 di Pekan Baru. Steven merupakan pendiri sekaligus vokalis band Steven and Coconut treez yang dibentuk sejak 2005.
Baca Juga: Remaja Tangguh Terapung Sendirian Selama 3 Jam di Laut, TNI AL Sampai Kagum: Mentalnya Sudah Tidak Diragukan
 
Dia membentuk band ini dengan beranggotakan tujuh orang yaitu Steven N. Kaligis (vokal), A Ray Daulay (gitar), Teguh Wicaksono (gitar), Rival Himran (bass), Iwan (keyboard), "Opa" Tedy Wardhana (perkusi) dan Aci (drum).
 
Steven and Coconut Treez memiliki album debut The Other Side (2005) dengan lagu hit Welcome To My Paradise.
 
Namun, hingga kini belum diketahui sakit apa yang diderita pria yang akrab disapa Tepeng ini.
Baca Juga: Viral Seorang Cewek Tak Lelah Mengejar Gebetannya Sejak SD Selama 7 Tahun, Endingnya Malah Begini Lho
 
Steven sukses menjadi salah satu nama dalam industri musik dengan jaminan jumlah fans yang massive pada setiap pertunjukannya.
 
Selamat jalan, Steven. Kami segenap redaksi Kabar Besuki turut kehilangan dan berduka. Semoga Steven mendapat kemuliaan di sisi-Nya.
 
Sebelumnya secara terpisah Amir Zidane, sahabat dari Tepeng, mengatakan bahwa vokalis Steven & Coconut Treez itu memang tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit di kawasan BSD, Tangerang Selatan.
Baca Juga: Boy William Tanya 'Bapak Jokowi Itu Siapa?', Jawaban Jan Ethes di Luar Dugaan Malah Bikin Ketawa
 
Walau hingga kini pihak keluarga belum memberikan klarifikasi apapun, Melanie Subono sebagai sahabat dekat juga mengungkapkan dukanya atas kepergian Tepeng.
 
"Selamat jalan mas Tepeng Coconuttreez. Innalillahi wainnalillahi rojiun... Telah meninggal kawan, saudara kita Steven Nugraha Kaligisi pukul 07.30 tadi di RS Medika BSD," tulisnya di laman Twitter @melaniesubono.
 
Menyambung ucapan dukanya, Melanie juga mengungkapkan soal dugaan penyebab kepergian Tepeng akibat COVID-19.
Baca Juga: Natalius Pigai Sebut Prabowo Adalah Politikus yang Fair dan Tidak Pernah Dendam, Kalau Jokowi Banyak Musuhnya
"Masih mau Ngelecehin COVID-19? bilang itu ga ada?? terutama saat lo ada penyakit bawaan??????," sambung Melanie menyambung dari ungkapan dukanya.***
Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Instagram @stevenncoconuttreez Twitter @melaniesubono

Tags

Terkini

Terpopuler