Rumah Produksi Beberkan Detail Drama Baru Song Hye Kyo, dari Korban Bullying Hingga Aksi Ini

- 8 Januari 2021, 19:58 WIB
Song Hye Kyo
Song Hye Kyo /instagram.com/@kyo1122

KABAR BESUKI – Teka-teki mengenai detail terkait drama baru karya Kim Eun Sook yang akan dibintangi Song Hye Kyo akhirnya terungkap.

Sebelumnya, pihak rumah produksi telah memberikan konfirmasi bahwa aktris tersebut akan kembali berkolaborasi dengan Kim Eun Sook untuk proyek baru.

Tepat pada hari Jumat, 8 Januari 2021, rumah produksi Hwa & Dam Pictures mengumumkan judul drama terbaru karya Kim Eun Sook bernama “The Glory”.

 Baca Juga: Tanpa Operasi, Hanya Lakukan Latihan Ini Payudara Anda Akan Kencang dan Indah

"The Glory" menceritakan kisah balas dendam terhadap kesedih yang dialami oleh seorang siswa sekolah menengah yang bercita-cita menjadi seorang arsitek. Namun, dia terpaksa harus putus sekolah setelah menderita aksi bullying oleh teman-temannya.

Bertahun-tahun kemudian, sang pelaku menikah dan punya anak. Begitu anak itu masuk sekolah dasar, sang mantan korban menjadi wali kelas mereka dan memulai balas dendam secara totalitas terhadap para pelaku bullying.

 Baca Juga: Mengejutkan! 8 Atlet Bulu Tangkis Terlibat Match Fixing Iming-iming Rp5 Jutaan Hingga Judi

Rencananya, serial ini akan diproduksi dalam beberapa musim, dan pada musim pertama akan dibuat dalam jumlah delapan episode.

Belum diketahui siapakah yang akan menjadi pemegang hak siar untuk drama terbaru yang dibintangi mantan istri Song Joong Ki ini. Namun yang pasti, proses shooting akan dimulai pada semester kedua tahun ini.

 Baca Juga: Link Live Streaming Ronde 3 FA Cup di RCTI Plus, Tonton GRATIS Laga Liverpool, Arsenal, Man United

"Drama 'The Glory' akan menghadirkan alur cerita yang menarik dari penulis Kim Eun Sook, transformasi akting yang sempurna dari Song Hye Kyo, dan treatment dari sutradara Ahn Gil Ho yang kuat dan halus, sehingga semua orang dapat menantikannya," ujar perwakilan Hwa & Dam Pictures dilansir Soompi.

Sebelumnya, Song Hye Kyo sempat menjadi perbincangan publik melalui drama “Descendants of The Sun” yang dirilis pada tahun 2016 bersama Song Joong Ki, yang kemudian menjadi suaminya pada tahun 2017 hingga 2019 lalu.

 Baca Juga: Asyik! Nama Anda Terdaftar BST, Cepat Ambil Rp300 Ribu di Kantor Pos Sekarang Tanpa Potongan

Song Hye Kyo juga pernah menorehkan kesuksesan melalui drama “Full House” yang rilis pada tahun 2004 silam dan telah ditayangkan oleh beberapa stasiun televisi di Indonesia.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Soompi dan Berbagai Sumber.


Tags

Terkini