Harsiwi Achmad Bicara Kunci Sukses Mengelola SCTV dan Indosiar: Saya adalah Orang yang Berpikiran Terbuka

- 6 Juni 2021, 08:11 WIB
Harsiwi Achmad
Harsiwi Achmad /Instagram.com/@harsiwiachmad

KABAR BESUKI - Harsiwi Achmad angkat bicara kepada publik mengenai kunci sukses mengelola SCTV dan Indosiar beberapa waktu lalu.

Perempuan kelahiran Karanganyar, 29 Agustus 1966 ini memiliki track record yang terbilang mumpuni di bidang pertelevisian Indonesia, khususnya di bidang programming.

Harsiwi Achmad merupakan lulusan S2 sebagai Master of Arts untuk bidang Anthropology & Comparative Sociology di Monash University, Melbourne, Australi pada tahun 1994.

Baca Juga: [Cek Fakta] Salah Satu Pegawai KPK yang Tidak Lulus TWK 'Patar Gultom Adik Sang Ketua PGI' Ini Fakta Baru?

Sebelum menempuh pendidikannya di Australia, Harsiwi Achmad juga telah menyelesaikan pendidikan S1 nya dengan mengambil program studi Antropologi di Universitas Gajah Mada, Yogyakarta.

Pasca lulus S2 dan melahirkan, dia memulai petualangan karirnya dalam industri pertelevisian tepatnya di SCTV pada tahun 1996 sebagai Field Research Executive, kemudian posisinya menanjak sebagai Planing, Scheduling & Research Manager hingga Senior Manager.

Ketika itu, SCTV masih berada dalam satu naungan dengan RCTI hingga beberapa waktu pasca berakhirnya perhelatan Euro 2000 yang disiarkan oleh kedua stasiun TV tersebut secara bersama-sama.

Baca Juga: Pasukan Myanmar Bentrok dengan Penduduk Desa di Wilayah Delta, dan 20 orang Dikabarkan Tewas

Pada tahun 2004, dia memperoleh tantangan baru ketika diberikan mandat sebagai General Manager Programming TPI (sekarang MNCTV) yang saat itu baru saja bergabung dengan MNC Media, anak perusahaan Bimantara Citra (sekarang Global Mediacom) yang difungsikan untuk menaungi RCTI dan berbagai perusahaan media milik mereka.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Berbagai Sumber Content Asia


Tags

Terkini