Sering Bau Mulut? Ini 6 Tips Menghilangkan Nafas Tak Sedap Saat Bangun Pagi, Termasuk dengan Minyak Herbal

- 17 Februari 2021, 19:59 WIB
 Ilustrasi Bau Mulut
Ilustrasi Bau Mulut /PIXABAY

KABAR BESUKI – Anda mungkin seringkali merasa tidak nyaman jika diri Anda sendiri ataupun pasangan Anda mengeluarkan bau nafas yang tidak sedap ketika bangun tidur.

Menurut sebuah penelitian terpercaya, salah satu penyebab munculnya bau nafas tidak sedap ketika Anda baru terbangun dari tidur rupanya disebabkan karena kebiasaan sehari-hari yang sering Anda lakukan.

Dilansir Kabar Besuki dari Bright Side, beberapa kebiasaan dan hal buruk ini memiliki pengaruh terhadap bau nafas Anda ketika baru bangun tidur, antara lain:

Baca Juga: TES KEPRIBADIAN, Begini 10 Cara Mengenali Diri Kamu Termasuk People Pleaser Atau Bukan?

  • Mulut kering: Air liur membasuh bakteri penyebab bau mulut, hal ini dikarenakan produksi air liur dalam tubuh menjadi lebih sedikit ketika Anda sedang tertidur.
  • Makanan tertentu: Kebiasaan makan kita memengaruhi nafas kita, dan meskipun kita bisa mendapatkan manfaat dari makanan seperti bawang bombay dan bawang putih dalam banyak hal, ada baiknya untuk tidak mengonsumsinya secara berlebihan.
  • Kondisi kesehatan: Banyak orang yang menderita acid reflux, suatu kondisi yang menyebabkan isi perut mengalir ke belakang sehingga menyebabkan bau mulut.

Ada beberapa solusi yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan bau nafas yang tidak sedap ketika baru terbangun dari tidur sebagai berikut:

Baca Juga: Tulis Wasiat untuk sang Anak, Anang dan Ashanty: Harus Dibagi Secara Adil

  1. Jangan Terlalu Sering Menggunakan Obat Kumur Setelah Menyikat Gigi

Memang benar bahwa obat kumur akan membuat nafas Anda berbau segar untuk waktu yang singkat, namun juga dapat membuat mulut Anda kering.

Kebanyakan obat kumur mengandung alkohol, dan itu dapat memengaruhi produksi air liur alami pada mulut Anda.

Karena tubuh biasanya memproduksi lebih sedikit air liur di malam hari, sel-sel mati yang menumpuk di lidah dan gusi tidak akan hilang dan menyebabkan Anda bangun dengan kondisi bau mulut.

Baca Juga: Lebih Mudah dan Murah, Bikin Sendiri Lilin Aromaterapi Dirumah yang Dapat Membuat Rileks

  1. Jangan Tidur dalam Keadaan Mulut Terbuka

Kebanyakan orang bernafas dengan menggunakan mulut ketika sedang tertidur, dan hal tersebut dapat menyebabkan mulut kering dan mudah dihuni oleh bakteri.

Bahkan, bernafas dengan mulut ketika tidur berpotensi mengakibatkan kerusakan pada gigi hingga gusi berdarah.

Hal ini terjadi karena saat kita bernafas melalui mulut, keseimbangan pH mulut juga akan terpengaruh sehingga merubah jenis bakteri di lingkungan mulut kita. Beberapa dokter gigi bahkan menyarankan tap mulut sebagai cara untuk mengatasi masalah ini.

Baca Juga: Berulang Tahun Hari ini, Gaya Rambut Baru Nagita Slavina Tuai Pujian dari Netizen

  1. Gunakan Minyak Herbal

Metode penyegar nafas ini berasal dari India dan telah terbukti dapat memutihkan gigi dan meningkatkan kesehatan gigi Anda.

Ambil satu sendok makan minyak herbal dan oleskan di sekitar mulut Anda selama 15-20 menit.

Bakteri penyebab bau mulut yang menempel pada minyak akan larut di dalamnya. Anda bisa menggunakan minyak herbal jenis apa saja, tetapi banyak orang lebih suka minyak kelapa atau zaitun karena rasanya yang enak.

Baca Juga: Terpampang Di Google Doodle Hari Ini, Simak Profil Marie Thomas Dokter Wanita Pertama Indonesia

  1. Jangan Terlalu Sering Minum Kopi

Kebanyakan orang sudah terbiasa minum kopi khususnya di pagi hari bahkan telah menjadi tradisi sejak zaman nenek moyang sebelum memulai aktivitas.

Akan tetapi, minuman yang telah mendarah daging di kalangan masyarakat ini juga memiliki pengaruh kuat terhadap nafas di mulut.

Kopi memiliki efek mengeringkan, yang menyebabkan tubuh memproduksi lebih sedikit air liur.

Banyak orang juga menambahkan susu atau krim ke kopi mereka, dan produk susu sering memicu bau mulut.

Baca Juga: Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Positif Covid-19, Kini Sedang Menjalani Isolasi Mandiri

  1. Jangan Lupa Sikat Gigi, Terutama Sebelum Tidur

Sama seperti gigi Anda, lidah Anda juga bisa menampung bakteri yang membuat nafas Anda tidak sedap.

Jika Anda tidak menyikat lidah, bakteri di mulut Anda akan berkembang biak sehingga menyebabkan Anda bangun dengan bau mulut.

Anda tidak perlu pengerik lidah untuk membersihkan lidah, cukup dengan sikat gigi berbulu lembut biasa dapat menyelesaikannya.

  1. Perhatikan Cara Anda Bernafas

Baca Juga: Tertangkap Narkoba, Wanita Berinisial JJ Ternyata Istri dari Pesinetron Ini

Anda bahkan mungkin tidak menyadari bahwa Anda bernafas melalui mulut sepanjang hari, tetapi kebiasaan ini dapat membuat napas Anda tercium.

Meskipun tubuh biasanya menghasilkan lebih banyak air liur di siang hari, pernapasan melalui mulut akan tetap mengeringkan lingkungan mulut Anda.

Selain dapat menyebabkan bau mulut, kebiasaan ini berpotensi memicu berbagai penyakit seperti gigi berlubang dan infeksi telinga.

Bagaimana dengan Anda? Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua.***

Editor: Surya Eka Aditama

Sumber: Bright Side


Tags

Terkini