4 Rekomendasi Bumbu Dapur yang Bisa Mengatasi Kurangi Asam Urat

- 6 Maret 2021, 23:16 WIB
Tak hanya untuk pelengkap sayur, seledri juga bisa dibuat jus yang bermanfaat untuk tubuh.
Tak hanya untuk pelengkap sayur, seledri juga bisa dibuat jus yang bermanfaat untuk tubuh. /- Foto : Freepik/

Air lemon

Studi menemukan bahwa menambahkan perasan dua lemon segar ke dalam 2 liter air setiap hari dapat mengurangi kadar asam urat.

Para peneliti menyimpulkan bahwa air lemon membantu menetralkan asam urat dalam tubuh.

Cuka sari apel

Campuran cuka sari apel, perasan lemon, dan kunyit dapat digunakan untuk mengontrol serangan asam urat. Penelitian menemukan, perasan lemon dan kunyit dapat menurunkan asam urat.

Baca Juga: Hati-Hati Penipuan dengan Informasi Penerima Bantuan Kuota Internet

Jahe

Jahe menjadi salah satu rempah yang mampu mengatasi peradangan. Kemampuan jahe untuk mengatasi asam urat telah terdokumentasikan dengan baik.

Dikutip dari Healthline, sebuah studi menemukan, jahe yang dioleskan pada bagian yang terkena dapat membantu mengurangi rasa sakit yang diakibatkan oleh asam urat.

Tumbuk dan parut jahe, campurkan dengan air hingga menjadi pasta. Rendam kain lap ke dalam campuran. Setelah dingin, tempelkan kain pada area yang terasa nyeri setidaknya selama 15-30 menit.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: PMJNews


Tags

Terkini