Seorang Wanita Mengeluarkan Air Mata Darah Saat Menstruasi, Ternyata Alami Kondisi Medis Langka Haemolacria

- 29 Maret 2021, 08:57 WIB
Ilustrasi air mata
Ilustrasi air mata /pexels.com/ Marie-Ève Beaulieu

KABAR BESUKI - Siklus menstruasi wajib terjadi pada setiap perempuan. Biasanya menjelang menstruasi atau haid, perempuan akan mengalami ketidakstabilan emosional yang bisa saja membuatnya menangis.

Namun, kejadian aneh dan langka terjadi pada wanita yang berusia 25 tahun ini.

Seorang wanita berusia 25 tahun yang sedang dalam masa menstruasinya mengeluarkan darah dari matanya.

Baca Juga: Kapolri: Kedua Pelaku Bom Bunuh Diri di Gereja Katedral Kota Makassar Diyakini Terjaring Kelompok Militan JAD

Ketika ia dibawa ke ruang gawat darurat, rupanya ini bukan pertama kalinya si wanita mengalami pendarahan di matanya. 

Dia sudah pernah ke ruang gawat darurat dalam dua bulan terakhir untuk masalah yang sama, dan disaat sedang mengalami menstruasi juga.

Air mata darah adalah kondisi langka yang dikenal sebagai haemolacria, dan penyebabnya bisa berbeda-beda. 

Dilansir dari Live Science, haemolacria adalah kondisi langka dimana seseorang mengeluarkan air mata yang berwarna merah seperti darah, atau sebagian air matanya terbuat dari darah.

Baca Juga: Para Ibu Wajib Baca! Begini Cara Merawat Bayi Demam yang Baik dan Benar, Salah Satunya Berikan Banyak Minum

Halaman:

Editor: Surya Eka Aditama

Sumber: Live Science


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x