Bosan dengan Pasangan? Simak Tips Menjaga Hubungan Agar Tetap Langgeng dan Romantis

- 3 April 2021, 14:11 WIB
Ilustrasi Pasangan.
Ilustrasi Pasangan. //PIXABAY/bydxt

KABAR BESUKI – Memiliki pasangan itu disatu sisi indah namun di sisi lain memang terkadang susah dalam menjalaninya. Butuh banyak usaha, waktu, pengorbanan, dan penyesuaian untuk membina hubungan yang membuat Anda dan pasangan bahagia.

Namun, terkadang, selama periode waktu tertentu, pasangan cenderung bosan satu sama lain dan berjuang untuk menjaga percikan di dalam hubungan agar  tetap hidup.

Hal ini sering mengarah pada keheningan yang tidak nyaman yang pada akhirnya berdampak pada hubungan yang sedang dijalani.

Baca Juga: BMKG Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem di Beberapa Wilayah Indonesia hingga 9 April Mendatang

Untuk menghindari hal tersebut, berikut adalah cara-cara untuk menjaga hubungan Anda tetap langgeng dan menarik.

Jangan Lupa Beri Kejutan Untuk Pasangan

Jangan lupa untuk memberikan sedikit kejutan pada pasangan. Hal ini bisa dilakukan dengan berbagai cara sesuai dengan kepribadian Anda. Tiba di rumah dengan hadiah kecil, masak makanan favorit pasangan Anda, atau menyempatkan waktu untuk liburan akhir pekan yang mengejutkan juga bisa dicoba. Ini akan menjaga kegembiraan dalam hubungan Anda tetap hidup dan mencegah Anda terjebak dalam kebiasaan hubungan yang membosankan.

Baca Juga: Faktanya Hanya 12 Persen Otak Kita Dibawah Kendali Alam Sadar, Berikut 4 Cara untuk Melatih Pikiran

Jadwalkan Waktu Untuk Kencan Bersama Pasangan

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Times of India


Tags

Terkini

x