Inilah Rahasia Sumur Zamzam Tetap Berdiri Kokoh dan Jernih Sepanjang Ribuan Tahun, Simak Selengkapnya

- 17 April 2021, 14:34 WIB
Foto: Sumur Zamzam. /Tangkap Layar YouTube.com/Aiman Mulyana
Foto: Sumur Zamzam. /Tangkap Layar YouTube.com/Aiman Mulyana //Rizqi Arie/

KABAR BESUKI – Sumur Zamzam merupakan salah satu mukjizat dalam sejarah Islam yang paling abadi, sebagai salah satu tanda kekuasaan Allah SWT.

Sumur Zamzam pertama kali didirikan sekitar 5.000 tahun yang lalu di bawah kaki Nabi Ismail setelah ibunya yakni Siti Hajar, istri kedua Nabi Ibrahim berlari tujuh kali di antara bukit Safa dan Marwah mencari air untuk menyelamatkan putranya yang kehausan.

Dilansir Kabar Besuki dari Albawaba, nama Sumur Zamzam berasal dari frasa Zome Zome, yang berarti “berhenti mengalir”, perintah yang diulangi oleh Siti Hajar saat dia berusaha untuk menahan mata air tersebut.

Air sumur di dalamnya selalu bersih dan tidak mengandung lumut, serangga, jamur, atau kotoran lainnya serta mengandung tingkat mineral alami yang lebih tinggi daripada air desalinasi normal.

 Baca Juga: 5 Manfaat Baik Buka Puasa dengan Air Putih Hangat Bagi Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Bisa Hilangkan Racun

Karena itulah, air dalam Sumur Zamzam memiliki cita rasa yang berbeda dan sangat khas dibandingkan air mineral pada umumnya.

Setiap pengunjung atau tamu yang berkunjung ke tanah suci Mekkah rasanya tidak lengkap jika tidak menyempatkan diri untuk minum air langsung dari Sumur Zamzam dengan membawa botol berisi air ke tanah airnya masing-masing.

Bahkan tidak sedikit pula tamu yang berkunjung ke tanah suci membawa pulang Air Zamzam dalam jumlah besar dan menjualnya kembali kepada masyarakat umum atau tetangga di sekitar tempat tinggal mereka.

Mereka meyakini, Air Zamzam merupakan salah satu sumber pengobatan alami bagi orang sakit berdasarkan sunnah Nabi Muhammad SAW.

 Baca Juga: 6 Aplikasi Smartphone Ini Membantu Anda Cegah Pemborosan Makanan Selama Ramadhan, Simak Ulasannya

Pengembangan dan pemeliharaan Sumur Zamzam sangat penting, dengan menjaga sumber air agar tetap terlindungi selama berabad-abad dengan berbagai cara.

Sebagai sumber utama air bagi pengunjung ke Makkah di zaman kuno dan bagi para pengunjung saat ini, sumur ini tidak pernah berhenti menghasilkan air berkah bagi umat Islam, kecuali untuk waktu yang singkat.

Dengan didukung oleh teknologi termutakhir, kualitas mineral alami Air Zamzam akan terus terjaga dan dipertahankan dengan sangat cermat.

 Baca Juga: Lirik dan Chord Gitar ‘A White Night’ oleh Irene Red Velvet, Original Soundtrack Double Patty

Untuk mencegah terjadinya kontaminasi Air Zamzam baik secara alami maupun eksternal (buatan), Pusat Studi dan Penelitian Zamzam telah menerapkan quality control yang ketat.***

 

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: albawaba.com


Tags

Terkini